Logo

Traffic Light Banyak Sudah Tua

 

Hearing BEM UNIB dengan DPRD Kota dan Dishubkominfo,  Rabu (12/10)

Hearing BEM UNIB dengan DPRD Kota dan Dishubkominfo, Rabu (12/10)

bengkulunews.co.id – Jumlah seluruh traffic light yang berada di lingkungan Kota Bengkulu keseluruhan ada 31 titik.  Serta hanya 3 titik yang warning.

Dari sejumlah itu, ada beberapa traffic light yang cukup tua. Usianya mencapai 34 tahun.

Traffic light dikota ini sudah tua. Ada yang dibangun pada tahun 1982 berada di simpang Kampung Bali dan Sukamerindu, simpang Polda, Pagar Dewa dan BPN di bangun pada tahun 1984.

Sedangkan, traffic light di Gor tahun 1985. Simpang, DPRD  Provinsi dan Lingkar Barat pada tahun 1988.

Sedikit muda, traffic light yang dibangun tahun 1992 dititik simpang 4 pantai dan Dinkes. Untuk simpang 5 di bangun tahun 2006.

“Lalu, 2007 di simpang Panorama dan Mesjid Jamik. Simpang SLB tahun 2008. Bumiayu dan Balai Buntar pada tahun 2010,” ujar Plt Kadishubkominfo Kota Bengkuku Mardi Kusumah, dalam hearing bersama BEM UNIB dan Komisi II DPRD Kota Bengkulu diruang rapat Ratu Samban, Rabu (12/10).

Ada juga traffic light yang memang sangat muda. Itu dibangun disimpang Skip dan Padang Harapan, simpang Nakau dan Tugu Hiu masing-masing dibangun tahun 2014 dan 2015,” ungkapnya.

Jadi, memang dari sekian banyak traffic light di Kota Bengkulu sebagian besar sudah tua. Memang sudah seharusnya diganti. Bila terjadi kerusakan dan padam, biaya yang dikeluarkan untuk perbaikan juga besar. Lrbih baik ganti dengan yang baru, pengguna jalan juga akan nyaman dan tertib. (cw3)