Pemkab Kaur Dorong Optimalisasi Program JKN, Bupati Ingin Misi Kaur Berseri Terealisasi Terbit : Mei 5, 2024 - Penulis : Alwin Feraro - Kategori : Kaur KAUR – Pemerintah Daerah Kaur terus berupaya memastikan masyarakat Kaur mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal dari BPJS Kesehatan sesuai dengan misi Kaur berseri. Salah satu upaya tersebut dengan memfasilitasi pertemuan tahap 1 BPJS Kesehatan cabang Bengkulu dengan Forum Pemangku Kepentingan Utama terkait Implementasi Strategi Pencapaian Universal Healt Coverage Kabupaten Kaur. Pertemuan tersebut dibuka secara langsung oleh Bupati Kaur H. Lismidianto, SH.,MH pada Jum’at yang lalu (3/5/2024)di aula lantai tiga Pemda Kaur. Dalam sambutannya Bupati Kaur mengatakan dalam rangka mendukung program strategis nasional, Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur siap untuk bersinergi dengan BPJS Kesehatan untuk optimalisasi implementasi Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Program ini selaras juga dengan misi nomor 4 Kaur Berseri yaitu meningkatkan sinergi dan kerjasama dengan pemerintah pusat, pemerintah provinsi, pemerintah daerah sekitar, dan seluruh instansi vertikal yang berada di wilayah kabupaten kaur. Lanjut Bupati, bahwa pada Bulan Maret 2023 tahun lalu, Kabupaten Kaur telah mendapatkan penghargaan UHC Award, yang di terima dari Wakil Presiden RI melalui Menteri Dalam Negeri, karena telah mencapai lebih dari 95% penduduk kabupaten kaur sudah terdaftar program JKN. “PR selanjutnya adalah peningkatan kualitas pelayanan kesehatan sesuai dengan misi nomor 5 Kaur Berseri, yaitu meningkatkan pelayanan kesehatan yang efektif, efisien, terjangkau, dan holistik,” ujar Bupati Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga menaruh harapan jangan sampai ada lagi warga masyarakat Kaur yang terkendala berobat karena belum memiliki jaminan kesehatan, dia meminta para OPD yang memegang program untuk melakukan pendataan lebih rinci setiap warga yang membutuhkan, laporkan ke BPJS kesehatan sehingga bisa langsung aktif. “ini harus menjadi perhatian seluruh OPD, terkait dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing, terutama dalam mendukung kualitas pelayanan kesehatan program JKN, agar manfaat BPJS kesehatan ini dapat dirasakan oleh seluruh warga masyarakat kabupaten Kaur,” tegas Bupati. Bupati juga menyampikan pesan kepada seluruh kepala OPD agar secara bersama-sama mengingatkan dan mensosialisasikan kepada masyarakat untuk memastikan setiap warga beserta keluarganya terdaftar program jaminan kesehatan serta membayar iuran tepat waktu. karena sehat itu menjadi hal yang sangat vital dalam mendukung aktivitas sehari-hari agar menjadi pribadi yang produktif. Harapnya Sementara itu, kepala BPJS Cabang Bengkulu Mahyuddin, SE.,AAAK mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan agenda rutin, dirinya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemda Kaur yang telah mendukung program JKN. “Pertemuan hari ini kita manfaatkan untuk menyampaikan pelaksanan program JKN di Kabupaten Kaur dimana data ini per April 2024 UHC Kabupaten Kaur mencapai 99,52 % atau 133.410 jiwa sudah tercover BPJS/JKN,” ujar Mahyudin Terkait cakupan JKN di Kabupaten Kaur, Mahyudin mengatakan Kabupaten Kaur berada di peringkat tiga dari 9 Kabupaten /satu kota. Dimana pencapaiannya sendiri berada pada angka 99,52 % yang artinya masyarakat di Kabupaten Kaur sudah memiliki jaminan kesehatan meliputi PBI APBN yaitu penerima bantuan iuran melalui pendanaan APBN, PBI APBD yaitu penerima bantuan iuran melalui pendanaan APBD dan Jamkesda. Selanjutnya PPU yaitu pekerja penerima upah terdiri dari ASN, TNI, Polri, pegawai swasta, BUMN dan BUMD, tersisa 0,48% lagi masyarakat yang belum memiliki jaminan kesehatan, yang mana Harapannya pemerintah kabupaten Kaur bisa melakukan penambahan alokasi pada segmen PBI baik itu APBN maupun APBD. (Adv/Komar) Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ HUT Ke-21 Kabupaten Kaur, Komandan Kodim 0408/BSK Menjadi Inspektur Upacara, Begini isi Amanatnya Maksimalkan Persiapan HUT Ke – 21 Kabupaten Kaur, Pemda Gelar Rapat Lanjutan Pemda Kaur Kucurkan Dana Hibah Senilai 3.8 Miliar untuk Pengamanan Pilkada 2024 Bupati Kaur Hadiri Penetapan 25 Caleg Terpilih DPRD Kaur, Berikut Daftar Nama dan Partainya Pemda Kaur MoU Bersama Poltekpar Palembang Untuk Tingkatkan SDM Bidang Pariwisata Sekda Sampaikan Pesan Menteri Tito Pada Peringatan Hari Otoda Ke-XXVIII di Kabupaten Kaur HUT Ke-21 Kabupaten Kaur, Komandan Kodim 0408/BSK Menjadi Inspektur Upacara, Begini isi Amanatnya Maksimalkan Persiapan HUT Ke – 21 Kabupaten Kaur, Pemda Gelar Rapat Lanjutan Pemda Kaur Kucurkan Dana Hibah Senilai 3.8 Miliar untuk Pengamanan Pilkada 2024 Bupati Kaur Hadiri Penetapan 25 Caleg Terpilih DPRD Kaur, Berikut Daftar Nama dan Partainya Pemda Kaur MoU Bersama Poltekpar Palembang Untuk Tingkatkan SDM Bidang Pariwisata Sekda Sampaikan Pesan Menteri Tito Pada Peringatan Hari Otoda Ke-XXVIII di Kabupaten Kaur