Bengkulu News #KitoNian

LGS Pertama di Bengkulu Tempatnya Anak Muda Bermain Pokemon Card

BENGKULUPokemon Card game atau kartu pokemon merupakan permainan khas Jepang yang mulai dimainkan pada sekitaran tahun 1996. Kemudian permainan ini mulai menyebar ke pelosok Asia, salah satunya Indonesia.

Permainan yang banyak digemari anak muda ini sudah ada di Bengkulu, bahkan memiliki camp-nya sendiri bernama LGS (Local Game Store).

Pengelola LGS Bengkulu, Dani Tri Handoko menuturkan bahwa Local Game Store merupakan wadah bagi masyarakat terkhusus anak muda yang ingin bermain pokemon card maupun game lainnya.

Store yang dibangun sejak awal tahun 2023 ini, terbentuk dari hobi sang pemilik terhadap berbagai permainan kartu. Bahkan memiliki banyak koleksi kartu, oleh karena itu Ia mencetuskan ide yakni menyediakan tempat khusus bagi masyarakat.

Tempat permainan kartu yang dimainkan secara berpasangan ini, sebelumnya sudah ada di berbagai kota besar, namun masih baru dan awam untuk masyarakat Bengkulu.

Tidak hanya menyediakan fasilitas untuk bermain, LGS juga menjual berbagai jenis kartu untuk dimainkan. Seperti pokemon, one piece card, digimon hingga Yu-gi-oh. Dengan harga dimulai sekitar Rp100 ribuan.

LGS sendiri juga telah melaksanakan berbagai event (kegiatan) menarik seputar pokemon card game maupun permainan lainnya. Salah satunya pernah berkontribusi dalam Rafflesia Matsuri dilomba Yu-Gi-Oh. Serta workshop bersama Gramedia untuk anak-anak yang ingin belajar dan bermain game card tersebut.

Bagi anda yang ingin bermain atau baru mencoba bisa langsung ke tempat ini di Jalan Ahmad Yani no.17 Kel. kebun Ros, Kec. Teluk Segara, Kota Bengkulu. Buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 00.00  WIB.

Ia berharap ke depannya LGS tidak hanya sebagai wadah bermain kartu, tetapi juga dapat menyalurkan hobi-hobi lain untuk anak muda.

“Harapannya bisa menjadi wadah temen-teman lain menyalurkan hobi. Karena kitakan masih fokus ke kartu,  ya tidak menutup kemungkinan dengan yang lain seperti permainan beyblade. Ya biar bisa kumpullah itu aja si,” demikian Dani.

Baca Juga
Tinggalkan komen