Bengkulu News #KitoNian

Tim Saber Pungli Dibiayai Anggaran Tanggap Darurat

BENGKULU UTARA, bengkulunews.co.id Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara menggunakan anggaran Tanggap Darurat Bencana senilai Rp 200 juta untuk dipergunakan membiayai Tim Sapu Bersih (Saber) Pungli di kabupaten tersebut.

Secara keseluruhan anggaran tanggap darurat tahun 2017 di kabupaten tersebut senilai Rp1,7 miliar. Sebelumnya, anggaran Tim Saber Pungli ini tidak dianggarkan.

“Tim Saber Pungli ini juga penting, makanya kita potong dari anggaran tanggap darurat,” jelas Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bengkulu Utara, Kisro Zanito, Minggu (16/4/2017).

Dijelaskannya, anggaran tersebut sifatnya darurat, dan pos anggarannya ada di BPKAD. Jika terjadi bencana masih ada ketersediaan anggaran tanggap darurat.

“Kalau ada bencana alam di Bengkulu Utara, anggaran kita masih ada dan Tim Saber Pungli tetap berjalan, jadi dua-duanya jalan,” tandasnya.

Baca Juga
Tinggalkan komen