Berita Nasional dan Lokal #KitoNian

Kelas Inspirasi Bengkulu, Bawa Mimpi untuk Enggano

Pelajar Sekolah Dasar di Pulau Enggano. Foto : BN
IMG 20180120 WA0018 800x600
Pelajar Sekolah Dasar di Pulau Enggano. Foto : BN

KOTA BENGKULU – Sebanyak 19 relawan pendidikan dari program kelas inspirasi Bengkulu, berbagi inspirasi di enam sekolah dasar (SD) pulau Enggano Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu.

Kelas inspirasi Enggano lahir pada tahun 2015 berdasarkan keprihatinan dan kegelisahan sekelompok anak muda dengan kondisi pendidikan diIndonesia, terutama yang berada di wilayah (3T) Terpencil, Tertinggal dan Terluar.

Disampaikan Kordinator kelas inspirasi Bengkulu, Arief Dwi Saputra, kelas Inspirasi Enggano merupakan sebuah kegiatan yang mewadahi profesional dari berbagai sektor dan berbagai profesi, yang ingin berkontribusi pada misi perbaikan pendidikan Indonesia.

”Jadi disini kelas Inspirasi menjadi wadah pekerja profesional yang ingin mengajar atau berbagi pengalaman mereka tentang apa dan bagaimana profesi yang mereka jalani saat ini,” ungkapnya.

Selain itu, kata arief untuk menunjang semangat belajar mereka, tim Kelas Inspirasi Enggano memberikan donasi berupa buku, pensil dan berbagai kegiatan. Ini diharapkan dapat membantu pelajar dalam meningkatkan kreatifitasnya. Seperti, belajar menulis puisi, baca puisi, menggambar dan mewarnai.

”Untuk donasi berbentuk buku pelajaran,kita dapatkan dari masyarakat Bengkulu dan luar bengkulu, selain itu juga ada donasi cat pensil, pena, baju juga ada, boneka,” pungkasnya.

Dengan demikian, sambung Arief, kelas Inspirasi Enggano ini dapat menjadi kesan yang sangat mendalam, karena dapat bertemu dan mengenal anak-anak yang ada di Enggano dengan kondisi yang luar biasa.

”Sekolah yang sederhana, beberapa anak sekolah dengan tidak mengenakan sepatu dan seragam yang apa adaanya namu semangat dalam belajar yang tinggi membuat kami meneteskan air mata,” cerita Arief.

Target kedepannya kata Arif, semoga langkah kelas inspirasi akan lebih banyak lagi relawan pengajar atau inspirator yang dapat berkontribusi dalam kegiatan KI Enggano  dan dapat memberikan banyak motivasi serta kegiatan yang menginspirasi untuk anak-anak di Enggano.

”Kami sangat berharap semua profesi hebat yang ada di Indonesia ini mau terjun langsung dan menjadi relawan untuk menginspirasi anak, baik di Enggano Bengkulu ataupun kota-kota lainnya,” katanya.

”Karena pendidikan bukan hanya tanggung jawab pemerintah tapi pendidikan adalah tanggung jawab kita bersama masyarakat Indonesia,” tutupnya.

Baca Juga
Tinggalkan komen