Logo

Tingkatkan Pembangunan BU, Dinas PU Hearing Dengan DPRD

Hearing Dinas PU Bengkulu Utara dengan DPRD Bengkulu Utara

bengkulunews.co.id – Demi meningkatkan pembangunan di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) Dinas Pekerjaan Umum (PU), gelar hearing dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) BU, di Ruang Komisi Gabungan sekitar pukul 09.00 WIB, Rabu (18/1).

Ketua Komisi III, Mohtadin, sekaligus pemimpin hearing, mengatakan dengan diadakannya rapat evaluasi pekerjaan tahun 2016 ini, dapat meningkatkan pembangunan terutama anggaran dinas pekerjaan umum tahun ini.

“Supaya dengan adanya evaluasi ini, pekerjaan di tahun 2017 dapat diselesaikan dengan baik,” katanya.

Waktu bersaman, Wakil Ketua Komisi III, Meherianto, juga menambahkan, dengan diadakannya hearing dapat memberi masukan terhadap Plt Kepala Dinas PU yang baru. Pihak legeslatif juga meminta kepada Plt Kepala Dinas PU dapat memberi eksennya dalam pekerjaan paket proyek yang ada di tahun 2017 ini.

Disisi lain, Pelaksana Tugas (Plt ) Kepala Dinas PU, Heru Susanto, ST, mengungkapkan, Dinas PU sangat berterimakasih kepada DPRD BU yang sudah peduli dengan pembangunan di Kabupaten BU.

“Dengan adanya hearing evaluasi pelaksanaan proyek ini, maka di tahun 2017 ini akan semaksimal mungkin meningkatkan kinerja, sampai tahun keberikutnya,” ujarnya.

Lanjut Heru, masukan dari anggota Komisi III sangat berarti. Terutama dirinya baru ditunjuk sebagai Plt Kadis PU.

“Maka saya minta kepada DPRD BU dapat bekerja sama dalam meningkatkan pembangunan yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara dan saling bahu membahu demi kepentingan bersama khususnya masyarakat kabupaten BU,” tutup Heru.

Dalam acara hearing ini dipimpin oleh Ketua Komisi III Mohtadin, S.Ip serta dihadiri para Anggota Komisi III Ahmad Nasution, Dedy Syafroni, Santoso, Hotman, Shihombing, Meherianto. Dari Dinas BU Plt Kepala Dinas, Heru Susanto, Kabid Cipta Karya, Harmen serta PPTK PU.(Jbeu/pwr)