Sinopsis Film Qodrat, Lebih Horor dari Versi Pendahulunya Terbit : Oktober 12, 2022 - Penulis : Alwin Feraro - Kategori : Film Qodrat sendiri rupanya sudah pernah menayangkan film pertamanya pada tahun 1986, dengan sinopsis yang menceritakan seorang pemuda yang kehilangan sahabatnya Solikhin akibat tertembak polisi. Solikhin sendiri merupakan sahabat Kodrat sedari kecil yang tumbuh bersama ditengah kemiskinan dan ditempatkan di sebuah asrama yatim piatu. Mereka selalu meyisihkan uang hasil jerih payah ke asrama, kejadian tersebut membuat dirinya terpukul dan menyisahkan duka. Kodratpun berniat untuk membalaskan dendamnya tersebut, sayangnya saat ingin melancarkan aksi Ia disuruh membunuh pacar temannya. Karena tak tega Ia menyerahkan Wanita it uke kantor polisi dan berencana untuk menyerahkan kekayaannya itu ke asrama. Niat itu diketahui pengurus asrama Mustakim dan memutuskan membuka kedok Qodrat, serta mengungkapkan pelaku penembakan temannya itu adalah Sofyan yang juga merupakan alumni asrama. Pertikaian terjadi sehingga memakan banyak korban, Mustakim coba melerainya namun naas dia justru menjadi korban dan kehilangan nyawa. Pada film Qodrat terbaru malah memiliki sinopsis berbeda. Film ini berceritakan mengenai Ustad Qodrat yang sudah berpuluh tahun menggunakan ilmu ruqyah untuk menolong orang justru gagal meruqyah anaknya sendiri. Anaknya tersebut kerasukan setan yang bernama Assuala, dirinya mencari jawaban atas kebingungannya dengan pulang ke Pesantren di desa tempat Ia menuntut ilmu. Sayangnya tempat itu sudah tidak seperti dulu lagi, desa dipenuhi gangguang-gangguan yang tidak dapat dijelaskan. Qodrat harus berhadapan kembali dengan rasa traumanya, saat harus merugyah anak bungsu dari Yasmin. Tentu dirinya tidak bisa menolak karena anak tersebut memiliki kesamaan nama dengan almarhum anaknya tersebut, ditengah ujian yang membuat jiwanya runtuh Qodrat kembali menghadapi amukan Assuala. Qodrat dipertemukan dalam memilih antara menuruti amarahnya atau kembali menemukan keimananya, akankah Qodrat berhasil menyelamatkan Alfi? Film bergenre horror ini disutradarai oleh Charles Gozali ini bertaburan bintang berpengalaman seperti, Vino G Bastian, Marha Timothy, Rendy Pangalila, Maudy Effrosina, Rezca Syam, Agla Artalidia, Pritt Timothy, Eduwart Manalu dan masih banyak lagi. Film ini akan tayang dibioskop pada 27 Oktober 2022, catat tanggalnya jangan sampai ketinggalan. Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ Selain “13 Bom di Jakarta”, Ini Film Tentang Terorisme di Indonesia The Story of Park’s Marriage Contract; Drama Time Traveler Abad 19 Sinopsis Drakor Adaptasi Webtoon ‘Marry My Husband’ Sinopsis Film Thriller Terbaru di Netflix Leave the World Behind Sinopsis Film Rumah Masa Depan, Kisah Konflik Keluarga Mengenal Ryeoun Sukses dalam Drama Twinkling Watermelon Selain “13 Bom di Jakarta”, Ini Film Tentang Terorisme di Indonesia The Story of Park’s Marriage Contract; Drama Time Traveler Abad 19 Sinopsis Drakor Adaptasi Webtoon ‘Marry My Husband’ Sinopsis Film Thriller Terbaru di Netflix Leave the World Behind Sinopsis Film Rumah Masa Depan, Kisah Konflik Keluarga Mengenal Ryeoun Sukses dalam Drama Twinkling Watermelon