Bengkulu News

Ternyata Ini Penyebab Banjir Ikan di Kota Tua

BENGKULU – Beberapa waktu terakhir masyarakat Bengkulu dihebohkan dengan adanya ikan gratis. Hal tersebut karena nelayan yang kebanjiran ikan dan membagikannya kepada masyarakat.

Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi I Bengkulu, Anang Anwar menuturkan melimpahnya ikan di air laut akhir-akhir ini disebabkan beberapa faktor.

Salah satunya dikarenakan suhu permukaan laut yang naik, sehingga air menjadi dingin terlebih di sekitar samudera Hindia Barat, Pulau Sumatera.

“Kalo menurut ilmu BMKG, kejadian tersebut dikarenakan kondisi suhu permukaan laut dingin di sekitar samudera Hindia barat pulau Sumatera,” kata Anang pada Bengkulunews.co.id Jumat (01/12/23) siang.

Dinginnya suhu permukaan laut tersebut, menyebabkan tekanan air menjadi tinggi. Kondisi ini membuat ikan-ikan yang hidupnya di permukaan menjadi tidak nyaman dan banyak yang mati.

Suhu air laut sendiri tergantung dari penerimaan cahaya dan sudut pandang matahari. Sehingga hangat atau tidaknya air laut terpengaruh oleh cahaya matahari.

“Selain sudut penerimaan cahaya matahari, juga di lautnya sendiri itu bisa tergantung dari salinitas, arus laut dan lainnya,” jelasnya.

Ia mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada jika sedang berada di laut, terlebih ketika menangkap ikan.

“Kami mengimbau untuk masyarakat berhati-hati, karena kondisi air yang surut karena kapanpun air laut akan jadi pasang naik,” demikian Anwar.