Bengkulu #KitoNian

Masuk Polisi Gratis!

Foto Adek
Foto Adek

BENGKULU TENGAH – Polres Bengkulu Utara dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah menandatangani MoU rekrutmen anggota Kepolisian. Kerjasama ini untuk mempermudah calon peserta memperoleh informasi, terkait syarat dan jadwal rekrutmen.

Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Ariefaldi Warganegara mengatakan, Pemkab nantinya berperan sebagai sosialisator dalam memberikan informasi tekhnis kepada masyarakat.

”Kerja sama ini dimaksudkan agar Pemkab Bengkulu Tengah turut serta mensosialisasikan dan turut membantu hal-hal yang bersifat teknis,” kata Ariefaldi, Kamis (4/1/2018)

”Lewat kegiatan ini pula, masyarakat yang ingin mendaftar tidak kaget lagi. Sebab kepada mereka akan diberikan pembinaan fisik dan kesehatan serta pelatihan, juga pengetahuan,” sambung Ariefaldi.

Penerimaan anggota Polri baik AKPOL, Bintara, Tamtama, sampai dia, tidak dibebankan biaya atau gratis. Apalagi melalui calo yang tidak bertanggung jawab.

Kegiatan ini sebagai langkah penghapusan stigma pemikiran negative masyarakat, bahwa masuk polisi harus mengeluarakan biaya mahal.

Ariefaldi menegaskan, semua pendaftar dianggap sama panitia rekrutmen, tidak ada perlakuan khusus pada sesi pendaftaran, serta tidak ada pembedaan apakah calon anggota Polri adalah anak seorang petani atau jenderal.

”Semua memiliki peluang yang sama,” tegas Ariefaldi.

Sementara itu, Bupati Kabupaten Bengkuku Tengah, Ferry Ramli, dalam kesempatan ini mengapresiasi proses seleksi penerimaan calon anggota Polri yang bersih, transparan, akuntabel.

Putra-putri di Bengkulu Tengah yang layak untuk ikut perekrutan polri, akan diperlakukan dengan adil sesuai dengan kemampuanya.

”Jika putra putri memang pantas maka putra putri ini disilakan untuk ikut perekrutan itu,” sampai Ferry.

Ditegaskan Ferry, dinas pendidikan harus mensosialisasikan hal ini kepada Sekolah-sekolah. Tujuannya, para pelajar yang berminat untuk masuk kepolisian dapat bersiap-siap.

”Pelajar yang masuk 10 besar juara kelas disekolahnya itu akan direkrut langsung oleh Polres untuk di bina menjadi polisi nantinya,” demikian Ferry.

Baca Juga
Tinggalkan komen