Logo

O2SN SD dan SMP Tingkat Provinsi Bengkulu Berjalan Sukses

Kadis Dikbud Provinsi Bengkulu saat memberikan medali kepada pemenang

KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Resmi Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SD dan SMP tingkat Provinsi Bengkulu ditutup. Penutupan dilakukan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu, Ade Erlangga yang ditandai dengan pemberian medali kepada pemenang.

Dalam sambutannya, Ade Erlangga, mengharapkan, dengan O2SN ini Bengkulu mendapatkan bibit-bibit baru dalam beberapa bidang olahraga. Nantinya atlet tersebut dapat dikembangkan dan mampu bersaing dengan atlet luar.

“Saya harap pada ajang nasional bahkan internasional, Bengkulu bisa mendapatkan banyak medali,” ujarnya.

Terpisah, dikatakan penanggung jawab acara, Herlina, SE, dirinya bersyukur acara ini bisa sukses dan berjalan lancar. Dari O2SN Disdikbud mendapatkan beberapa juara baik emas, perak dan perunggu dari 6 cabor SD dan 5 cabor SMP.

“Cabang olahraga yang akan dikirim ke tingkat nasional bulan September di Medan nanti yakni renang, bulu tangkis, senam, atletik, pencak silat dan karate. Insyallah juara satu yang akan kita kirim,” ungkapnya.

Herlina berharap olahraga di SD dan SMP semakin maju dan lebih berpotensi mendapatkan medali yang banyak di tingkat nasional.

“Semoga ke depannya acara ini semakin sukses dan semakin bermanfaat bagi generasi bangsa ini, khususnya bidang olahraga. Salam olahraga,” pungkasnya. (adv)

Penanggung jawab acara yang juga ikut memberikan medali dan piagam

Foto bersama usai acara

Peserta O2SN yang antusias mengikuti acara

Sambutan Kadis Dikbud Provinsi Bengkulu, Ade Erlangga