Bengkulu News #KitoNian

Munculnya Kembali Tradisi Pawai Obor Tanjung Agung

LEBONG – Pada perayaan malam hari Raya Idul Fitri 1439 H di Lebong kali ini, masyarakat kelurahan Tanjung Agung kecamatan Plabai kabupaten Lebong nampak melakukan perayaan yang berbeda dari masyarakat lainnya yang komfoy kendaraan. Ratusan masyarakat Tanjung Agung terlihat melakukan perayan Pawai Obor dengan berjalan kaki sambil mengkumandangkan takbir idul fitri menelusuri kelurahannya.

Kelompok Pemuda Peduli Tanjung Agung (Pelita), Sakutra mengatakan, kegiatan pawai obor merupakan tradisi yang sudah sangat lama dari kelurahannya untuk merayakan malam hari raya idul fitri.

Tradisi yang sudah tidak muncul lagi sejak belasan tahun yang lalu atau terakhir di tahun 2002, Lanjut Sakutra, dihidupkan kembali dengan gaya moderen untuk melestarikan tradisi serta menumbuhkan kebersamaan warga setempat.

“Kalau dulu hanya menggunakan obor, kini kita lengkapi peralatan dengan perlengkapan alat-alat elektronik dan kasidah seperti sonsistem dan rabana juga ada sepanduk,” ujarnya, Kamis (14/6/2018).

Kegiatan pawai, Lanjutnya, digelar Pelita agar dapat memberikan contoh perayaan yang tidak beresiko besar akan kecelakaan lalu lintas, juga memberikan nilai positif dalam masyarakat.

Pada kesempatan ini Pelita inisiatif mengajak masyarakat kembali menghidupkan tradisi lama agar terciptanya masyarakat yang berciri khas dan memiliki rasa kekeluargaan, kami jga berharap kedepan dapat terus berlangsung,” sampainya.

Baca Juga
Tinggalkan komen