Bengkulu News #KitoNian

HUT ke 43 Dekranas, Wirausaha Baru Tercipta, Perajin Berjaya

BENGKULU – Ketua Dekransda Provinsi Bengkulu, Derta Rohidin mengucapkan selamat ulah tahun ke 43 Dewan Kerajinan Nasional.Ia berharap dekranas menjadi lembaga yang bisa menciptakan kreasi dalam pengembangan industri yang handal.

“Untuk mendukung kemandirian ekonomi Indonesia. Wirausaha baru tercipta, perajin berjaya,” ucap Derta.

Ucapan juga datang dari pengrajin batik besurek, Hartini. Ia mengucapkan terimkasih pada dekranas khususnya daerah Bengkulu karena banyak membantu para pengrajin.

“Terima kasih pada pengurus Dekranasda di Provinsi Bengkulu yang tidak pernah lelah membina IKM di Provinsi Bengkulu,” katanya.

Pengrajin lain, Fitria Gustina menyebut Dekranasda Provinsi Bengkulu selama ini selalu total dalm membantu pengembangan IKM di Bumi Rafflesia.

“Terima kasih Dekranasda Provinsi Bengkulu yang selalu totalitas dalam memandu dan mengarahkan IKM yang ada di Provinsi Bengkulu,” sampainya.

Baca Juga
Tinggalkan komen