Logo

Di Bulan Ini, UNBK Gelombang Kedua Digelar

Siswa/i SMAN 2 Bengkulu yang mengikuti UNBK susulan. Foto Dok

KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) gelombang ke II, yang berisi Ujian Nasional Perbaikan (UNP), dan ujian nasional kesetaraan akan digelar pada Oktober mendatang.

”Untuk perbaikan (UNP) akan dilaksanakan pada tanggal 10, 11 dan 12. Sedangkan ujian kesetaraan paket B dan C pada tanngal 13, 14 dan 15 Oktober, tadinya satu jadwal tapi karena menggunakan tempat yang sama makanya kita minta pilihan,” kata Raden Wahyu Dharma Priatna, Kabid Pembinaan SMA Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu, Rabu (27/9/2017)

Untuk Ujian Nasional Perbaikan, lanjut Wahyu, akan diikuti sebanyak 44 orang, dengan rincian 36 orang pelajar Sekolah Menengah Atas dan 8 orang Pelajar Sekolah Menengah Kejuruan. Dimana peserta berasal dari tiga daerah. Yakni, Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Utara dan Rejang Lebong.

Sementara untuk peserta ujian kesetaraan berjumlah 335, untuk paket B dan 549 orang yang mengikuti ujian Paket C, yang berasal dari 5 daerah. Seperti, Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Utara, Mukomuko, Rejang Lebong, dan Kabupaten Kepahiang.

”Dari jangka waktu yang kita berikan dari tanggal 8 sampai 23 September lalu, itu jumlah peserta yang daftar,” pungkas Wahyu.