Logo

Aksi Tarian Orang ‘Gila’ di Festival Tabut jadi Perhatian Pengunjung

Pengunjung rami melihat aksi tarian ibu yang diduga tidak waras

KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Malam kedua festival tabut tahun 2017 yang dilaksanakan di lapangan View Tower kota Bengkulu, diwarnai aksi tarian dari orang yang diduga mengalami gangguan jiwa. Spontan, aksi ini menjadi tontonan warga yang hendak menyaksikan festival tahunan tersebut.

Dikatakan Kibed, salah seorang warga yang melihat aksi orang gila ini, perempuan yang diduga mengalami ganguang jiwa itu telah ada semenjak festival tabut dimulai. Bahkan, katanya, perempuan yang terlihat mengenakan baju berwarna kuning dengan motif bunga-bunga, serta mengenakan rok hitam tersebut tidak sendiri.

“Dari kemarin sudah ada, kalau kemarin dua orang, tapi satu lagi tidak ada hari ini, hanya yang ibu-ibu saja, dan mereka pasti orang sinilah,” ujarnya, Jumat (22/9/2017).

Padahal, diatas panggung sedang dipentaskan tari kreasi. Namun, lanjut Kibed, warga yang mengunjungi acara Tabut terlanjur tertarik dengan kemunculan orang yang diduga mengalami gangguan jiwa tersebut. Sehingga, katanya, penampilan tari kreasi yang diiringi hentakan musik dol itu terkesan diabaikan oleh warga.

”Kadang dia marah jika ada ada yang menggangunya bergoyang,” ungkap Kibed.