Bengkulu News #KitoNian

Tim Penyidik KPK Minta Keterangan Dua Jaksa Kejati Bengkulu

Ahmad Fuadi. Foto Dok BN Online

 

Kasi Penerangan Hukum, Ahmad Fuadi,

KOTA BENGKULU, bengukulunews.co.id – Dua oknum Jaksa di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu, AL dan ML, Senin (31/7/2017), mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta.

Kedatangan dua oknum jaksa bidang intel tersebut, terkait operasi tangkap tangan (OTT) tim Satgas KPK, terhadap oknum jaksa di bidang Kasi III Intel, Parlin Purba, di salah satu cafe di kawasan obyek wisata pantai panjang Kota Bengkulu, pada Jumat 9 Juni 2017.

”Hari ini, memang ada dua orang jaksa dimintai keterangan di KPK. Keduanya yakni inisial AL dan ML, yang merupakan oknum jaksa bagian Intel,” kata Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati), Baginda Polin Lumban Gaol melalui Kasi Penerangan Hukum, Ahmad Fuadi, Senin (31/7/2017).

Selain itu, terang Fuadi, berangkatnya dua oknum Jaksa tersebut ke Jakarta, didamping Asisten Pengawas (Aswas).

”Untuk saat ini, baru dua orang itu saja yang dipanggil, itu pun didampingi Asisten Pengawas (Aswas),” sampai Fuadi.

Baca juga : KPK Datangi Kejati, Ini Perihalnya

Baca Juga
Tinggalkan komen