Bengkulu News #KitoNian

Sudah Tujuh Hari Tya Menghilang, Ini Kata Dinas PPPA

Kadis PPPA Provinsi Bengkulu, Foritha Ramadhani Wati

KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Tya Marsela (12), bocah sekolah dasar (SD), yang dinyatakan menghilang dan tak pulang ke rumah selama tujuh hari, ikut disikapi Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Provinsi Bengkulu.

Hal tersebut ditandai dengan pihaknya menemui aparat kepolisian setempat, guna mengetahui perkembangan terakhir atas hilangnya anak pasangan suami istri (Pasutri) Hartawan dan Harminawati.

Kepala Dinas (Kadis) PPPA Provinsi Bengkulu, Foritha Ramadhani Wati mengatakan, dari informasi yang terhimpun pihaknya, perempuan yang memiliki tahi lalat dibagian atas alis sebelah kiri itu sempat berada di kawasan Kecamatan Kampung Melayu.

Hanya saja, kata dia, lantaran keberadaan Tya sudah diketahui, sehingga dirinya pergi dan pindah ke tempat lainnya.

”Dari informasi yang kita dapat, Tya sempat berada di sana (daerah di Kampung Melayu). Namun, dia sudah kabur dari sana,” ulas Foritha, Jumat (26/5/2017).

Foritha menyampaikan, keberadaan murid SD Negeri 55 Kota Bengkulu, belum diketahui secara persis. Namun, jelas dia, aparat kepolisian dari pihaknya ikut memcari sosok perempuan yang memiliki warna kulit hitam manis tersebut.

”Sekarang keberadaannya belum diketahui,” demikian Foritha.

Baca juga : Enam Hari Tak Pulang, Orangtua Tya : Pulanglah, Nak!

Baca Juga
Tinggalkan komen