Logo

Siswa SD Guru Agung Dibekali Wawasan Kebangsaan

REJANG LEBONG – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 103 Kodim 0409/Rejang Lebong, Rabu (24/10/2018), memberikan materi pelajaran wawasan kebangsaan kepada siswa-siswi SDN 83 Desa Guru Agung, Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT).

Dan SSK TMMD ke 103 Kodim 0409/Rejang Lebong, Kapten Inf Hidarman menjelaskan bahwa pemberian materi Wawasan Kebangsaan merupakan sasaran non fisik. Satgas TMMD, katanya, memberikan pemahaman dan pengetahuan apa itu bela negara dan apa itu wawasan kebangsaan serta pentingnya persatuan kesatuan dalam cinta tanah air.

“Ini merupakan sasaran non fisik yang sudah menjadi salah satu rogram TMMD, selain antusias mereka juga sangat senang dengan adanya kegiatan penyuluhan dari kami apalagi menyampaikan materi dengan gaya bahasa yang mudah diserap dan dimengerti,” jelas Hidarman.

Sementara itu, salah satu guru SDN 83 Rejang Lebong, Rande Yanto, menyambut baik pemberian materi wawasan kebangsaan bagi siswanya. Dengan adanya kegiatan tersebut membuat para siswanya semakin mencintai tanah air, serta memupuk rasa nasionalisme.

“Dengan adanya kegiatan ini bisa menciptakan semangat baru bagi siswa kami. Bahkan salah satu manfaatnya yakni siswa kami memiliki motivasi untuk menjadi seorang anggota TNI,” ungkapnya.