Logo

Perampok Bersenjata Api Gasak Uang Rp200 Juta

Foto Ilustrasi. Foto IST

MUKOMUKO, bengkulunews.co.id – Empat kawanan terduga perampok bersenjata api (senpi) laras pendek, merampok
di toko UD. Risman, Desa Lubuk Bento Kecamatan Pondok Suguh Kabupaten Mukomuko, Jumat (14/7/2017).

Akibatnya, uang sebesar Rp200 juta, untuk membayar sawit petani berhasil dibawa kabur kawanan perampok.

Empat terduga perampok itu, mengendarai dua unit sepeda motor, dengan jenis Honda, merek Beat dan Vario yang tidak mengenakan plat polisi.

”Terduga pelaku masih dalam pengejaran,” kata Dandim 0423 Bengkulu Utara, Letkol Czi. Syaiful Rachman melalui Danramil 0423-02/Ipuh, Kapten Inf. Yon Anison didampingi Bintara Tata usaha Urusan (BATUUD) Koramil 0423-02/Ipuh, Kabupaten Mukomuko, Serma Yakub, saat dihubungi via telepon genggamnya, Jumat (14/7/2017).

Data terhimpun, peristiwa perampokan di toko UD Risman, terjadi ketika Anton (33), selaku karyawan toko membawa uang Rp200 juta.

Tidak lama berselang, empat terduga perampok yang menggunakan senjata api (senpi) laras pendek, langsung masuk kedalam ruko, dengan menodongkan senjata kearah korban, Anton.

Terduga perampok langsung menanyakan uang kepada Anton. Namun, pertanyaan tersebut dijawab dengan korban, jika uang tersebut sama sekali tidak ada.

Tidak habis akal, terduga perampok memaksa Anton menuju ke mobil. Dimana didalam mobil tersebut terlihat sebuah tas. Tanpa pikir panjang, tas berisikan uang Rp200 juta, langsung dibawa kabur.

Namun, sebelum kabur salah satu terduga perampok sempat menembak ke arah udara. Seketika itu, perampok langsung kabur menuju arah Kecamatan Kota Mukomuko.

”Sebelum kabur, terduga pelaku sempat melepaskan tembakan ke udara sebanyak satu kali,” pungkas Yakub.