Logo

Masih Membandel, PKL Pasar Panorama Kembali Ditertibkan

Pedagang kaki lima di Pasar panorama yang membandel saat membereskan dagangannya

KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Masih membandelnya para Pedagang Kaki Lima (PKL) di pinggiran jalan Belimbing Pasar Panorama, Kota Bengkulu, Rabu (22/2/2017) Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) kembali melakukan penertiban serta pengangkutan barang dagangan milik pedagang yang sulit ditertibkan.

Menurut informasi di lapangan, beberapa pedagang kaki lima yang masih berjualan di pinggiran jalan dan di depan toko-toko mengaku, bahwa mereka tidak mendapatkan undangan dari UPTD saat pembagian lapak yang disediakan dalam pasar.

“Kami terpaksa jualan di sini, karena kami tidak mendapatkan lapak di dalam pasar. Waktu pembagian lapak, kami tidak mendapatkan undangan. Sedangkan untuk memenuhi undangan tersebut diwajibkan membawa surat undangan asli bukan fotokopian,” ungkap Alin dan Siti, pedagang ikan dan pedagang sayuran.

Di sisi lain, Kepala Bidang Penertiban Pol PP Martina, SE, menegaskan, pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan menertibkan PKL yang masih membandel.

“PKL yang masih membandel kami suruh mundur 2 meter ke belakang, jika masih saja membandel maka barang dagangannya akan kami bawa ke kantor,” tegasnya.

Dikatakanya, pihaknya masih menunggu pendataan dari pihak istansi terkait, mengenai pedagang mana saja yang sudah memiliki lapak dan yang belum.