Logo

KPK Tangkap Tangan Pejabat Kejati dan Dua Warga Sipil


KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat (9/6/2017), dini hari, menggelar Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap salah satu oknum pejabat di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu, berinsial PP. OTT tersebut digelar di salah satu cafe di kawasan obyek wisata pantai panjang Kota Bengkulu.

Tidak hanya PP, tim penyidik KPK juga meringkus dua warga sipil yang diduga memberi suap kepada oknum pejabat Kejati tersebut. Keduanya berinisial An dan satu lainnya belum diketahui identitasnya.

Saat ini ketiga terduga pelaku tersebut, sudah diamankan di salah satu ruang Direktorat Reserse Kriminal Polda Bengkulu.

Informasi yang terhimpun di lapangan, OTT tersebut terkait salah satu proyek pembangunan di Bengkulu. Selain itu, dalam OTT tersebut belum diketahui secara pasti nominal uang yang diterima oknum pejabat Kejati tersebut.

Meskipun demikian, ruang kerja oknum pejabat Kejati tersebut sudah diberikan garis pembatas dari KPK, dibagian pintu masuk ruang kerja PP.

Hingga berita ini dionlinekan belum ada keterangan ersmi dari pihak terkait.