Berita Nasional dan Lokal #KitoNian

Harga Daging dan Bawang di Bengkulu Naik, Diperkirakan hingga Lebaran

BENGKULU – Harga daging dan bawang di Bengkulu mengalami kenaikan selama ramadhan. Kenaikan ini diprediksi akan mencapai puncaknya jelang lebaran.

Salah satu pedagang daging sapi di Pasar Minggu, Yanto menuturkan bahwa harga daging sudah mengalami kenaikan sebelum memasuki bulan puasa. Harga daging yang tadinya Rp130 ribu per kilogram, menjadi Rp140 per kilonya.

“Kalau harga sudah naik dua hari sebelum puasa ya,” kata Yanto pada Bengkulunews.co.id Senin (27/03/23) siang.

Walaupun harga daging sapi naik, namun minat masyarakat masih tinggi. Sehari Ia bisa menjual 40 hingga 50 kilogram, kebanyakan masyarakat membeli tulang dan tetelan.

Menurutnya akan ada kenaikan harga daging, hari ketiga sebelum lebaran. Harga daging diperkirakan akan naik sekitar Rp150 ribu per kilonya.

E35AAB39 2F85 4263 94AF 8B3D4C8E0195 scaled

Selain daging harga bawang merah dan bawang putih ikut naik. Pedagang bawang di Pasar minggu, Rukmaini (74) menuturkan bahwa barga bawang mengalami kenaikan sejak dua hari lalu.

Harga bawang merah dari Rp38 ribu menjadi Rp40 ribu per kilogram. Sedangkan untuk bawang putih dari harga Rp18 ribu menjadi Rp25 ribu per kilogramnya.

Menurutnya untuk peminat bawang masih normal, walaupun harga mengalami kenaikan. Sehari Ia bisa menjual 30 hingga 35 kilogram bawang.

“Nanti harga juga akan naik lagi, untuk bawang merah bisa sampai 40 lebih mendekati idul fitri,” demikian Rukmaini.

Baca Juga
Tinggalkan komen