Logo

Update Minggu, Positif Covid-19 di Bengkulu Bertambah 3 Kasus

Update Minggu, Positif Covid-19 di Bengkulu Bertambah 3 Kasus

Bengkulu – Kasus konfirmasi positif covid-19 di Provinsi Bengkulu hari ini (Minggu 14/6/20) bertambah lagi 3 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Bengkulu Jaduliwan menyebut mereka berasal dari Kota Bengkulu dan Kabupaten  Bengkulu Utara.

“Sehingga total kasus konfirmasi hingga hari ini menjadi 101 orang,” sebut Jaduliwan, saat update kasus Covid-19 secara virtual.

Kadis Kominfotik Provinsi Bengkulu ini mengungkapkan 3 orang terkonfirmasi Covid-19 yaitu, kasus 99, perempuan, umur 29 tahun, alamat Kabupaten Bengkulu Utara, keluhan batuk dan sesak nafas. Penyakit penyerta TBC. Saat ini dirawat di RSUD Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara.

Selanjutnya, kasus 100, perempuan umur 57 tahun, alamat Kota Bengkulu. Kriteria Orang Tanpa Gejala (OTG), Rapid Test reaktif. Riwayat kontak dengan kasus 93. Saat ini melakukan isolasi mandiri.

“Kemudian, kasus 101, perempuan umur 48 tahun, alamat Kota Bengkulu. Kriteria OTG, Rapid Test reaktif. Saat ini melakukan isolasi mandiri,” ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, hari ini dilaporkan juga ada penambahan satu kasus konfirmasi positif Covid-19 yang meninggal dunia, yaitu kasus 98, alamat Kota Bengkulu, keluhan sesak nafas dan batuk. Penyakit penyerta Diabetes Millitus. Direlease tambahan konfirmasi positif Covid-19 pada tanggal 13 Juni 2020 kemarin.

“Total kasus konfirmasi positif Covid 19 yang meninggal dunia sampai hari ini adalah 6 orang,” bebernya.

Sementara kasus sembuh yang dilaporkan hari ini berjumlah 4 orang yang semuanya berasal dari kluster aparat. Sehingga total kasus yang sembuh sampai hari ini berjumlah 62 orang.

“4 orang yang sembuh yaitu, kasus 55 Kota Bengkulu, Kluster Aparat. Kasus 56 Kota Bengkulu, Kluster Aparat. Kasus 85 Kota Bengkulu, Kluster Aparat serta kasus 89 Kota Bengkulu, Kluster Aparat,” kata dia.

Untuk kasus ODP, jelasnya, tidak ada penambahan. Total jumlah ODPmasih  837 orang.

Sedangkan kasus PDP hari ini ada penambahan 1 orang yang berasal dari Kabupaten Bengkulu Utara.

“Jumlah tambahan PDP yang dilaporkan hari ini satu orang dari Kabupaten Bengkulu Utara. Total jumlah PDP menjadi  67 orang,” ujarnya.

Jumlah sampel yang keluar hasil hari inidari laboratorium sebanyak  62 sampel, dengan rincian 3 positif kasus baru,  6 positif kasus lama dan 53 sampel dinyatakan  negatif.

Untuk jumlah Rapid Test reaktif yang dilaporkan hari ini ada 1 orang yaitu LR (23) dari Kabupaten Bengkulu Tengah, keluhan medis nyeri menelan dan badan lesu.

“Akan dilaksanakan pengambilan Swab. Saat ini melakukan isolasi mandiri,” demikian Jaduliwan.(rls/red)