Tiga Kecamatan di Lebong Belum Ada KUA Kepala Kemenag Lebong, Junni Muslimin Terbit : Maret 22, 2018 - Penulis : Alwin Feraro - Kategori : Lebong LEBONG – Tiga kecamatan di Kabupaten Lebong diketahui belum memiliki Kantor Urusan Agama (KUA). Akibatnya, warga setempat yang ingin menikah ataupun mengurus hal lain terpaksa menumpang pada kecamatan lain. Kepala Kementrian Agama (Kemenag) Lebong Junni Muslimin mengatakan, dari 12 kecamatan hanya tiga yang belum memiliki KUA. Yakni Kecamatan Pinang Belapis, Lebong Sakti dan Uram Jaya. Pembangunan KUA di tiga kecamatan ini baru akan diusulkan pada tahun 2018. “Memang sudah aturannya untuk mendirikan KUA di setiap kecamatan, tapi kami sudah mengusulkan tiga kecamatan yang belum kepada nomenklatur kementrian agama RI,” katanya, Kamis (22/3/2018). Junni menyampaikan, untuk usulan sudah pasti disetujui, namun, lanjut Junni, tidak dapat diketahui kapan akan turun pemberitahuannya dari Kemenag pusat. “Kalau tahun ini kita tidak bisa memastikan. Tapi kalau turun sudah jelas turun,” sampainya. Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ BPBD Masih Menunggu Usulan Anggaran untuk Penanganan Longsor di Lebong Warga Lebong Diimbau Tidak Menjemur Hasil Panen di Jalan Raya Penambang Emas di Lebong Tewas Tertimbun Longsor Main Api di Dekat Pertalite, Rumah Milik PNS di Lebong Utara Hangus Pekerja Galian Bekas Tambang Emas Belanda di Lebong Tewas Tertimbun Tanah BPBD Masih Menunggu Usulan Anggaran untuk Penanganan Longsor di Lebong Warga Lebong Diimbau Tidak Menjemur Hasil Panen di Jalan Raya Penambang Emas di Lebong Tewas Tertimbun Longsor Main Api di Dekat Pertalite, Rumah Milik PNS di Lebong Utara Hangus Pekerja Galian Bekas Tambang Emas Belanda di Lebong Tewas Tertimbun Tanah