Logo

Satpol PP Kembali Peringati PKL KZ Abidin

KOTA BENGKULU – Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Mitrul Ajemi bersama Aliansi Pedagang Kaki Lima (APKL) pada Jumat (23/11) kembali mendatangi pedagang kaki lima di pelataran KZ. Abidin.

Kunjungan mereka guna memberikan pengertian kepada pedagang untuk segera pindah ke kios pasar minggu bertingkat, tidak hanya pedagang di KZ. Abidin, pedagang kuliner yang berjejer di depan Pasar Tradisional Modern (PTM) juga harus segera berpindah, sesuai petunjuk Pemerintah Kota (Pemkot) agar lebih rapi dan mengurangi resiko kemacetan.

Jumlah yang disediakan sebanyak 64 kios dirasa lebih dari cukup menampung kurang lebih 59 pedagang.

“Itu dirasa sudah lebih dari cukup jumlahnya,” singkat Mitrul pada Jumat (23/11).

“Pedagang sudah di fasilitasi pemerintah kota agar pindah berjualan diatas, itu lokasinya siap, auning itu masing kosong,” ujar Mitrul.

Namun dilanjutkan Mitrul, para pedagang di pelataran Kz.Abidin belum menjawab saran dari pemerintah, mereka ingin berdiskusi terlebih dahulu perihal pemindahan lokasi jualan tersebut.

“Tapi tadi mereka menginginkan musyawarah dulu dan kami berikan kelonggaran lagi, akhir bulan harus sudah pindah,” imbuhnya.

Lebih lanjut Mitrul menegaskan, aturan tersebut telah tertuang dalam UU no 22 tahun 2009, dilarang keras menggunakan badan jalan untuk kepentingan berdagang.

“Karena pemerintah sifatnya mengayomi, maka kami berikan tenggang waktu,” tukas Mitrul.