Logo

Perayaan HUT Kota Curup ke-137 Sukses Digelar

REJANG LEBONG, bengkulunews.co.id– Rangkaian kegiatan hari jadi Kota Curup ke 137 tahun yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong (RL) sukses digelar. Berbagai kegaiatan yang resmi dibuka sejak tanggal 4 hingga 13 Mei kemarin diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari prosesi adat, penampilan seni dan budaya dengan pawai adat, kegiatan lomba berupa lomba kesenian budaya dan ditutup dengan penampilan band papan atas Wali Band.

Sebelum dibukanya secara resmi peringatan hari jadi Kota Curup, Pemkab RL menggelar berbagai prosesi adat yakni berupa Kedurei Sudut yang dilaksanakan pada 2 Mei dan pada keesokan harinya dilanjutkan prosesi pemotongan dua ekor kerbau putih bertanduk hitam dan kerbau hitam bertanduk putih. Pada 4 Mei kegiatan HUT Kota Curup resmi dibuka ditandai dengan prosesi adat Kedurei Agung dan pawai adat yang dilaksanakan di lapangan Pandawa Batalion 144 Jaya Yudha.

Dalam HUT Kota Curup ke 137 ini pula, Bupati RL, Ahmad Hijazi, mendapat penghargaan dari Lembaga Kebudayaan Nasional Indonesia (LKNI) sebagai pembina seni budaya dan pariwisata daerah. Tak hanya itu istri Bupati RL, Fitri Hertika Sari Hijazi, yang juga Ketua Tim Penggerak PKK RL juga mendapatkan gelar adat dari Badan Musyawarah Adat (BMA) RL yang diberi gelar Ratu Putri Dayang Sriban.

Rangkaian kegiatan yang digelar dalam memeriahkan HUT Kota Curup tahun ini menurut Bupati sama seperti tahun-tahun sebelumnya yang dikemas secara sistematis dan terstruktur. Menurutnya kegiatan yang digelar sejalan dengan visi dan misinya untuk mewujudkan masyarakat yang cerdas, sehat, takwa dan sejahtera.

“Besar harapan kami, dalam rangkaian kegiatan tersebut ditempatkan perannya sebagai proses pembelajaran, betapa pentingnya sektor keagamaan dan budaya dalam upaya membangun Kabupaten Rejang Lebong ke arah yang lebih baik,” lanjut Bupati dalam sambutannya saat menjadi inspektur upacara penutupan HUT Curup di lapangan Setia Negara, Sabtu (13/5/2017)

Bupati menyampaikan, bahwa usia Kota Curup yang ke -137 merupakan usia yang cukup panjang untuk sebuah daerah. Usia ini lebih panjang dibanding dengan usia kesatuan Republik Indonesia setelah menyatakan kedaulatannya sebagai negara yang merdeka.

Baginya usia itu berbagai pasang surut telah dilalui dan dilewati berkat dukungan dari berbagai pihak baik internal maupun internal. Untuk itu ia mengajak masyarak RL agar dapat mensyukuri sembari melaksanakan pembangunan serta memelihara apa yang telah dicapai.

“Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Rejang lebong, karena saat ini ekonomi kita telah mengalami peningkatan sebagaimana yang diharapkan bersama,” sampainya.

Sementara itu, digelarnya berbagai rangkaian kegiatan dalam perayaan HUT Curup ini, ditegaskan Bupati, bukan semata-mata untuk kemeriahan saja, namun menurutnya perayaan itu lebih kepada sarana bagi tercapainya banyak tujuan dan manfaat diantaranya menginformasikan kepada masyarakat baik dalam maupun luar Kabupaten RL akan keanekaragaman seni budaya yang ada di Kabupaten RL.

Kedua, menarik wisatawan untuk tertarik datang ke Kota Curup guna menikmati aneka pesona budaya daerah dan objek wisata Kabupaten RL.

Ketiga, memberikan kesempatan bagi seniman untuk berpartisipasi aktif dalam menjaring, membina dan melestarikan serta mempromosikan seni budaya dan menunjang parisiwsata di RL. Tak ketinggalan, Bupati juga mengharapkan jajaran aparatur Pemerintahan Pemkab RL untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat dengan penuh disiplin dan transparan.

“Terapkan prinsip Good Goverment. Jangan sampai terlarut lagi ada masyarakat yang tidak terlayani hanya karena berbelitnya urusan administrasi, mari bersama-sama wujudkan reformasi birokrasi dan pelayanan prima bagi kepentingan publik di atas segalanya,” tutup Bupati.

Kegiatan penutupan hari jadi Kota Curup juga dimeriahkan dengan jalan santai bertabur doorprize seperti mobil, motor dan lainnya. Dimana telah sukses dilaksanakan pada hari Minggu (14/05/2017) pukul 06.00 WIB sampai selesai.(adv/Yudi)