Logo

Pembangunan 8 Titik Jalan Hotmix BU Terbengkalai

Jpeg

Jpeg

Jalan Lingkungan Dinas PU BU yang tampak belum selesai dikerjakan

bengkulunews.co.id – Sebanyak 8 titik pembangunan jalan hotmix di Pemerintah Daerah Bengkulu Utara tahun 2016 terbengkalai. Padahal, ini telah masuk pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) murni sebesar 2,9 miliar rupiah.

Semua titik itu harusnya selesai tanggal 12 Desember 2016 seperti yang tertera pada kontark. Namun, hingga sekarang belum ada satu pun yang selesai.

Jalan lingkungan yang belum selesai dibangun seperti kantor Dinas PU, rumah Dinas Sekretariat Daerah (Sekda), rumah Dinas Departemen Agama, Gang Jeruk, Gang Damai Satu dan Dua, Gang Mawar Fatmawati, Prumnas SKB dan Gang Pelajar.

Disampaikan Ormas Laki BU, Herman Eryudi, memang benar semua paket jalan lingkungan tersebut habis kontrak. “Hingga saat ini belum ada yang selesai satu pun. Harusnya semua dikerjakan sesuai kontrak,” katanya.

Jika mereka masih mengerjakan, sedangkan kontrak sudah habis, sesuai Perpres pihak dinas terkait harus menghitung sesuai dengan nilai kontrak 1/1000mil perhari. “Paling lambat 14 hari. Itupun kalau pihak kontraktor ada alasan tertentu,” ungkapnya.

Saat ini pekerjaan belum mencapai 50%. Seperti jalan di Dinas PU bahkan itu belum ada upaya pemutusan.

Belum ada konfirmasi dari Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bengkulu Utara, Ir. Maswandi, terkait ini. Saat ingin ditemui, beliau sedang sibuk.(Jbeu)