Logo

Oknum Polisi Salah Tembak Alami, Syok

" width=

" width=


BENGKULU, bengkulunews.co.id – Kapolres Kota Bengkulu AKBP, Ardian Indra Nurinta mengatakan, BS anggota Polres Kota Bengkulu, saat ini dalam keadaan syok. Sehingga BS memilih untuk menenangkan diri atas kejadian yang menimpa anak kandungnya sendiri, berinisial BA (14), pelajar SMPN 2 Kota Bengkulu.

Untuk senjata api (senpi) yang diduga digunakan, jelas Ardian, sudah diamankan. Dimana, senpi jenis laras pendek tersebut diserahkan BS kepada aparat kepolisian.

”Dia (BS) Syok atas kejadian yang menimpa anaknya ini,” kata Ardian, Rabu (26/4/2017).

Saat kejadian, terang Ardian, BS diduga salah tembak anak kandung oknum polisi menyangka pelaku dugaan pencurian. Sehingga, terang Ardian, oknum BS meletuskan senjata api (senpi) laras pendek kearah korban. Dimana saat itu lampu rumah korban dalam keadaan padam atau gelap.

”Peluru mengenai bahu sebelah kanan,” jelas Ardian.

Sebagaimana diketahui, oknum aparat Polres Kota Bengkulu, berinisial BS (43) diduga salah tembak, anaknya sendiri berinisial BA (14), pada Rabu (26/5/2017). Oknum aparat polisi berpangkat Aipda tersebut diduga salah tembak, lantaran dikira anaknya adalah pencuri di kediamannya, di Kelurahan Sukamerindu Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu.