Logo

Mudik Lebaran, Hampir Seluruh Maskapai Penerbangan ke Bengkulu Penuh

BENGKULU – Menjelang mudik lebaran Idul Fitri 2024 atau 1 Syawal 1445 Hijriah, jumlah penumpang pesawat di seluruh maskapai penerbangan ke Bengkulu meningkat.

Lebaran Idul Fitri yang jatuh pada 10 April 2024, membuat animo masyarakat meningkat. Hampir setiap maskapai penerbangan, tepatnya di Bandar Udara Fatmawati Soekarno dipenuhi oleh penumpang yang mudik lebaran.

Terhitung tanggal 03 – 09 April 2024 tiket seluruh maskapai penerbangan dari Bandara Udara internasional Soekarno-Hatta habis terjual.

“Dari mulai tanggal tiga sampai tanggal sembilan nanti dari cengkareng ke Bengkulu itu sudah full semua penerbanganya,” ungkap Ground Handling PT AMA Bandara Fatmawati Bengkulu, Leo pada bengkulunews.co.id, Minggu (07/04/2024)

Di tanggal 3 – 4 sendiri ada 5 pesawat ke Bengkulu, dan 5 – 7 ada 6 pesawat, pada tanggal 8 – 9 pesawat balik lagi ke Bandara Udara Internasional Soekarno-Hatta dengan jumlah 5 pesawat.

Untuk perhari ini, ada 6 pesawat dari Bandara Udara Internasional Soekarno-Hatta yang mendarat ke Bengkulu. Diketahui, tiket terjual di maskapai Lion Air, berjumlah 215 dan Super Air Jet 180 tiket.

“Hari ini sendiri kita ada enam pesawat yang turun dari Cengkareng ke Bengkulu dan rata-rata full semua,” tambah Leo.

Untuk total keseluruhan dari enam pesawat yang mendarat ke Bengkulu (o7/04/2024) ada 760 tiket yang terjual. Selanjutnya, harga tiket maskapai sendiri mulai dari tanggal 07-11 April mencapai angka Rp1.700.000 dan akan mulai melandai pada tanggal 12 April.