Logo

Lion Air JT 633 Senggol Tiang Bandara, Penerbangan Ditunda

BENGKULU – Pesawat Lion Air JT 633 tujuan Bengkulu-Jakarta pada Rabu (7/11), sekira pukul 18.20 Wib menyenggol tiang titik koordinat yang berada di depan gerbang VIIP bandara Fatmawati Sukarno. Kejadian bermula saat penumpang pesawat sudah berada di dalam pesawat dan menunggu pesawat take off.

Kemudian pada pukul 18.20 Wib, Lion Air JT 633 Taxi out beranjak dari parkiran empat menuju runway untuk bersiap take off. Namun pada saat keluar, di bagian parkiran tiga, pesawat Batik air tengah berhenti parkir.

Tiba-tiba tepat di depan vip room, tidak jauh dari parkirnya pesawat Batik Air, penumpang Lio Air JT 633 dikagetkan dengan bunyi hentakan yang cukup keras, karena sayap pesawat menyenggol tiang titik kordinat hingga sayap sebelah kiri mengalami rusak robek.

Yusril, salah satu warga yang ingin menjemput kerabatnya di lokasi mengaku, sempat kaget mendengar suara yang cukup keras dari arah pesawat, dan mendapat informasi bahwa pesawat lion yang akan berangkat menabrak tiang.

“sempat kaget dengarnya, terus dapat informasi dari orang-orang disini, pesawatnya nabrak,” ujar Yusril.

Informasi akhir yang diterima, para penumpang yang akan berangkat diminta untuk turun kembali dan menunggu di loby, karena kondisi pesawat yang tidak memungkinkan untuk take off. Para penumpang dikabarkan akan berangkat pukul 21.00 Wib menunggu  JT 632 landing di Bengkulu .