Logo

Daftar Kendaraan yang Tidak Bisa Pakai BBM Subsidi

BENGKULU – Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) menegaskan pembatasan penggunaan BBM Pertalite dan solar subsidi bagi mobil dengan Cubicle Centimeter (CC) diatas 2.000 serta motor di atas 250 CC. Adanya pembatasan tersebut, bertujuan agar penyaluran BBM Subsidi dapat lebih tepat sasaran.

“Jadi kalau untuk mobil mewah yang dalam kajian itu yang 2.000 cc ke atas, tapi ini belum diputuskan ya,” kata Saleh dikutip dari Kompas.com, Selasa (5/07/2022).

Beberapa jenis kendaraan yang tidak bisa lagi mengisi bahan bakar tersebut yakni, mobil diatas 2000cc dari merek Toyota beberapa diantaranya Alphrad, Vellfire, Fortuner 2.7, Camry, sport Supra, Yaris, Agya, Vios, Sienta, Avanza, dan Calya.

Lalu merk Hyundai Santa Fe 2.5, Mercedes-Benz, GLE 450 4MATIC AMG Line, GLE 450 4MATIC Coupé AMG Line, GLS 450 4MATIC AMG Line, Mercedes-Maybach GLS 600 4MATIC, S 450 4MATIC, dan Mercedes-Maybach S 580 4MATIC+.

Pada merk mobil Honda ada Honda Brio RS, Jazz, Mobilio, BR-V, HR-V 1,5 L, HR-V 1,8 L dan ada juga Daihatsu Xenia, Luxio, Terios, serta Ayla. Adapun Mitsubishi Xpander, Xpander Cross juga Nissan Grand Livina.

BMW, antaranya 740Li Opulence, 840i Gran Coupé M Technic, 840i Coupé M Technic, X5 xDrive40i xLine, M3, M4, M5, hingga M8.

Untuk beberapa jenis motor diatas 250 cc, dengan kategori Big Bike yakni dari merk Honda ada PCX150, Beat, Vario, Scoopy, Supra X, Revo X, Supra Cub, CB650R, CB500X, CBR600RR, CBR1000RR, X-ADV, CRF1100L Africa Twin Adventure Sport, hingga Gold Wing.

Pada Merk Yamaha ada skutik bongsor T Max, lalu MT09, dan MT07, serta matik yakni Mio New, Fino, Yahama Soul, Yahamah Majesty, Yamaha Nmax dan pada Kawasaki seperti Ninja ZX10R, Ninja H2, KX450, Versys 1000, hingga Vulcan S.

Bagaimana apakah motor anda termasuk?