Logo

Presiden Jokowi Akan Buka Bengkulu Expo 2016

bengkulunews.co.id – Presiden Joko Widodo direncanakan akan membuka pameran Bengkulu Expo 2016, di Provinsi Bengkulu, pada 17-21 November mendatang.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Perindagkop, Ismed Lakoni, saat rapat pembahasan persiapan Bengkulu Expo 2016, di ruang rapat Kenanga Pemda Provinsi Bengkulu, Rabu (14/9).

“Pada acara pembukaan Bengkulu Expo rencananya akan dibuka langsung oleh RI 1,” ungkap Ismed.

Bengkulu Expo merupakan rangkaian acara HUT Provinsi Bengkulu Ke-48 2016. Bengkulu Expo bertujuan meningkatkan promosi dan informasi produk serta jasa unggulan dari seluruh Indonesia kepada masyarakat dan buyer yang ada di dalam maupun di luar Provinsi Bengkulu.

Selain pameran, Bengkulu Expo ini juga diisi dengan pasar rakyat, yang berada didepan lokasi Expo dan tidak dipungut biaya untuk UKM serta Sekolah Kejuruan yang ingin mengisi pasar rakyat ini.

“Ini merupakan keinginan kita memaksimalkan kegiatan HUT dan Expo yang selama dilaksanakan secara parsial menjadi suatu kegiatan yang terintegrasi hingga dapat menjadi kegiatan yang mendukung pembangunan,” jelas Plt. Sekda Prov Bengkulu Ir. H. Sudoto selaku pimpinan rapat.

Dipihak lain, Management PT Produta Promosindo selaku Event Organizer (EO), Boy, mengungkapkan konsep acara yang akan berlangsung. Pihaknya akan menghadirkan peserta dari pihak Kementerian, Pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota, Pelaku Usaha baik kecil maupun menengah.

“Untuk ukuran stand berukuran 3×3. Sesuai dengan Tupoksi SKPD maupun peserta,” jelas Boy.

Boy menambahkan, untuk biaya penyewaan stand dipatok Rp 19,8 Juta per standnya.

Rapat pembahasan Bengkulu Expo ini dipimpin langsung oleh Plt. Sekda Prov Bengkulu Sudoto, serta juga  hadir dalam rapat ini Kadisperindagkop Prov Bengkulu Ismed Lakoni, Sekdis Pariwisata Prov Bengkuku, Media Center Prov Bengkulu serta SKPD terkait. (101/MC)