Logo

Mahasiswa KKN UINFAS Bengkulu Asah Ilmu Agama Anak-Anak Enggano

BENGKULU – Kampus UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu mengirimkan sebanyak 30 mahasiswa ke Pulau Enggano dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN). Puluhan mahasiswa ini dipecah kembali untuk dibagikan ke setiap desa.

Di Pulau Enggano tepatnya di desa Banjarsari, mahasiswa KKN yang ditempatkan di desa tersebut berhasil mensukseskan kegiatan memperingati malam Nuzulul Qur’an.

Kegiatan semacam ini sejalur dengan tujuan dan program dari pada KKN yang digalakkan oleh pihak kampus UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu.

Ketua kelompok di desa Banjarsari, Masruri mengatakan kegiatan ini perlu dilakukan untuk mengasah potensi anak-anak Enggano terkait ilmu agama.

“Tentu saya sangat mengucapkan terima kasih yang luar biasa ya terkhusus kepada pemerintah desa dan pengurus masjid yang begitu kuat mendukung kegiatan semacam ini di desa Banjarsari,” katanya pada bengkulunews.co.id, Senin (25/04/2022).

“Hal ini bisa menjadi acuan kita kedepannya untuk lebih mengoptimalkan kegiatan keagamaan yang dapat mengasah potensi anak anak tentang ilmu agama terkhusus di desa Banjarsari,” sambung Masruri.

Masruri menjelaskan program mahasiswa KKN UINFAS Bengkulu tahun ini mendukung dan mengoptimalkan kegiatan keagamaan di pelosok negeri yang jauh dari perhatian pemerintah.