Logo

Lahan Satu Hektar Siap untuk Membangun Rumah Nelayan

BENGKULU TENGAH – Pemerintah Bengkulu Tengah telah menyiapkan lahan untuk pembangunan rumah nelayan bagi warga Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah.

Lahan seluas satu hektar yang dicanangkan oleh Dinas Perikanan dan Kelautan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah tersebut akan dibangun sebanyak 50 rumah.

Kepala Bidang Perumahan Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Bengkulu Tengah, Vetriana Gustinsia mengatakan, saat ini lahan tersebut sedang menjalani proses pengukuran oleh dinas terkait.

”Tim Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Kabupaten Bengkulu Tengah saat ini sedang melakukan proses pengukuran lahan sambil menunggu proses pembebasan lahan kepada warga selaku pemilik lahan tersebut,” ungkap Vetriana Gustinsia,diruang kerjanya,Senin (17/09).

Lanjut Vetriana Gustinsia, untuk anggaran pembebasan lahan, pihak DPKPP belum mengetahui. Sebab masih dalam proses dan tim masih melakukan pengukuran bersama warga.

“Kita belum mengetahui anggaran pembebasan lahan itu,” pungkasnya.