Logo

Gubernur Komitmen Persiapkan Atlet Porwanas Bengkulu Lebih Baik

Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti bersama Atlet Porwanas

Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti bersama Atlet Porwanas

bengkulunews.co.id – Sebanyak 33 orang yang terdiri dari Atlet dan Official Porwanas Bengkulu, dilepas secara langsung oleh Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti, untuk diberangkatkan ke Bandung, Jawa Barat. Dalam kesempatan ini, juga hadir Kadispora Provinsi Bengkulu, Meizuardi, Wakil ketua ll DPRD Provinsi Bengkulu, Suharto, Ketua PWI Provinsi Bengkulu, Zaki Antoni, serta Ketua Umum KONI Bengkulu, Yuan De Gama.

Rombongan Porwanas PWI Provinsi Bengkulu diketahui mengikuti 6 dari 11 cabang olahraga yang dipertandingkan, yakni Cabor Futsal, Biliard, Bridge, Tenis Meja, Atletik sert Catur.

Gubernur Bengkulu, Ridwan Mukti mengatakan, Ajang Porwanas ini merupakan momentum yang paling baik bagi Pemerintah Provinsi Bengkulu dalam membangun kebersamaan dengan insan wartawan. Namun di lain pihak, kondisi pemberangkatan dan kontingen yang hanya berjumlah 33 orang ini, serta minimnya pendanaan yang disertakan, Gubernur Bengkulu, Ridwan Mukti mengaku sedikit prihatin atas kondisi yang ada. Untuk itu, bersama Dispora Provinsi Bengkulu, KONI dan PWI Provinsi Bengkulu, Gubernur berkomitmen akan mempersiapkan Porwanas Bengkulu menjadi lebih baik, seperti pendanaan yang cukup serta peningkatan jumlah Kontingen.

“Porwanas ini kurang mendapatkan perhatian, sehingga akhirnya tidak terencanakan secara baik. Oleh karena itu, komitmen gubernur ada 2 hal yang harus diperhatikan dan disiapkan, yakni yang pertama kita persiapkan pada Porwanas 2018 nanti dengan baik, setidaknya wartawan mampu meraih prestasi yang baik. Serta yang kedua, dipersiapkan dengan anggaran yang mumpuni, sehingga sesampainya mereka di sana tidak sampai menginap di Masjid” kata Ridwan Mukti usai melepas secara resmi kontingen Porwanas Bengkulu di halaman secretariat PWI Provinsi Bengkulu senin pagi (25/07/2016)

Sementara itu, demi tumbuh berkembangnya jurnalis di Provinsi Bengkulu, termasuk di bidang olahraga, Gubernur Bengkulu juga memberikan dukungan dan apresiasi yang tinggi kepada PWI untuk memperhatikan kontingen Porwanas kedepan. “ini menjadi tamparan atau kritik bagi stekholder untuk mengintrospeksi. Jadi saya minta kepada stekholder yang membidangi media, wartawan dan SKPD yang membidangi olahraga untuk dapat menjadikan koreksi supaya kedepan tentunya kontingen Porwanas ini menjadi bagian perhatian penuh dari pemerintah Provinsi Bengkulu,” tutup gubernur. (MC)