Bengkulu News #KitoNian

Butuh Darah Segera Datang ke PMI Kota Bengkulu, Pemkot Jamin Stok Aman

BENGKULU – Pemerintah Kota Bengkulu menjamin stok kebutuhan darah berbagai golongan untuk warga Kota Bengkulu mencukupi.

Pemkot berkomitmen menjaga ketersediaan atau stok donor darah di Palang Merah Indonesia (PMI) dengan rutin menyelenggarakan donor darah.

Wakil Walikota Bengkulu yang juga menjabat sebagai ketua PMI Kota Bengkulu menyebut, sebanyak 1.200 kantong darah masuk untuk Kota Bengkulu perbulannya.

Hal tersebut dari upaya anggota PMI yang kerap berkeliling untuk mencari masyarakat yang ingin mendonorkan darahnya.

“Kini perbulan itu 1.200 kantong dari kegiatan donor yang terus dilakukan. Tapi kita ingin lebih agar nantinya jika banyak yang membutuhkan, stok darah tersedia,” kata Dedy Wahyudi, Kamis (01/12).

Ditambahkan Dedy, bagi yang ingin melakukan donor darah perlu menyiapkan diri dengan istirahat yang cukup, mengonsumsi sayuran dan minum air putih.

Setelah donor darah disarankan untuk banyak minum air putih, menghindari aktivitas fisik yang berat dan memperbanyak konsumsi makanan kaya zat besi.

Baca Juga
Tinggalkan komen