Logo

Bulan Puasa, Pemda Seluma Tak Gelar Operasi Pasar


SELUMA, bengkulunews.co.id – Sekretaris Daerah Kabupaten Seluma, Irihadi mengatakan, dalam bulan suci ramadhan 1438 Hijriah, tahun ini pemerintah daerah (pemda) Kabupaten Seluma tidak menggelar operasi pasar murah.

Hal tersebut, diakibatkan anggaran yang diusulkan untuk kegiatan operasi pasar pada Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM tidak disetujui oleh DPRD setempat.

”Untuk tahun ini ditiadakan, padahal tahun sebelumnya rutin dilakukan dengan bekerjasama dharma wanita dan distributor penyalur makanan,” kata Irihadi, Jumat (28/4/2017).

Pencoretan anggaran, kata dia, dilakukan untuk kegiatan persediaan pangan daerah, sehingga gudang pangan daerah yang selesai dibangun tahun lalu saat ini tidak terisi. Padahal dimaksudkan gudang tersebut digunakan sebagai cadangan pangan ketika ada keperluan mendadak.

Irihadi menambahkan, persediaan beras saat ini tergolong cukup karena para petani di beberapa wilayah di Kabupaten Seluma, sudah melakukan panen. Keadaan ini juga dapat menekan harga beras agar tetap stabil.

”Diharapkan dalam waktu dekat beras pra-sejahtera juga sudah bisa diberikan pada warga, dan saat puasa sudah bisa dikonsumsi,” tambah Iriadi.

Sementara itu, Ketua MUI Kabupaten Seluma, Nodi Herwansyah menyatakan, bahwa pemerintah harus dapat menjaga kekhusuan ibadah selama bulan puasa, termasuk dapat mengendalikan harga kebutuhan pokok yang cenderung meningkat.

”Walaupun sebenarnya konsumsi makanan selama puasa itu sedikit, tetapi perilaku masyarakat yang cenderung melebihkan makanan,” tutup Nodi.