Logo

Unib Gelar Orasi Ilmiah Kebijakan Fiskal Indonesia

BENGKULU – Universitas Negeri Bengkulu (UNIB) menggelar Orasi Ilmiah Kebijakan Fiskal Indonesia dan mendatangkan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati dengan tema Tata Kelola Keuangan Negara dalam Perekonomian Indonesia, Jumat (22/2).

Dalam Orasinya, Sri Mulyani mengatakan Ilmiah ialah Kebijakan Fiskal Indonesia, ia menyiapkan insentif pajak bagi perusahaan yang sedang melakukan kegiatan Research and Development (R&D).

“Jadi kita melakukan apa yang disebut dengan insentif untuk mendukung suatu inovasi. Jadi pengurangan pajak jikalau ada perusahaan melakukan inovasi riset dan juga pelatihan-pelatihannya,” kata Sri Mulyani.

Hal ini disampaikan guna penelitian dan pengembangan bagi perusahaan yang terlibat (investasi) di sektor pendidikan.

“Maka dari itu, perusahaan yang ingin mendapatkan insentif tersebut didorong agar aktif dalam kegiatan pengembangan dan pendidikan,” ujarnya

Lebih lanjut, Rektor Unib, Ridwan Nurazi mengatakan Orasi ilmiah merupakan salah satu majelis ilmu yang dapat memberikan ilmu cara mengelola tata keuangan dengan baik dan benar.

“Hal ini menjadi pembelajaran yang sangat berharga untuk mahasiswa UNIB untuk menerima ilmu dari menteri terbaik di Asia,” kata Ridwan.

Kemudian, Ridwan menambahkan, dengan adanya orasi ilmiah tersebut, diharapkan dapat mencerahkan mengenai informasi yang berimbang untuk kita terutama untuk mahasiswa-mahasiswa.