Saka Kencana Wadah Tepat Berikan Informasi GenRe Terbit : April 21, 2017 - Penulis : K. Hady - Kategori : Kota Bengkulu KOTA BENGKULU, bengkulunews.co.id – Pemerintah tengah mengencarkan program Generasi Berencana (GenRe) dengan sasarannya remaja di Provinsi Bengkulu. Program ini tidak hanya dilaksanakan oleh remaja di tingkat SLTP, SMA dan perguruan tinggi maupun dikalangan organisasi agama dan umum, akan tetapi program GenRe juga akan dilaksanakan di satuan pramuka. Satuan Karya Pramuka Keluarga Berencana (Saka Kencana) adalah wadah untuk meningkatkan pengetahuan dalam bidang Kependudukan dan Keluarga Berencana yang saat ini merupakan salah satu program dari Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). “Saka Kencana sudah ada sejak tahun 1985 dan terus aktif. Saka Kencana menjadi wadah yang baik untuk memberikan informasi terkait program GenRe,” ujar Ketua Majelis Pembimbing Saka Kencana sekaligus Kepala Perwakilan Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bengkulu, Iskandar, kepada wartawan usai pembukaan giat Saka Kencana di halaman Kantor BKKBN Bengkulu, Jumat sore (21/4/2017). Melalui tunas-tunas muda Saka Kencana, BKKBN Provinsi Bengkulu menyampaikan informasi tentang Program GenRe yaitu Keluarga Berencana sejak dini. “Dengan memberikan pengetahuan dan informasi tersebut diharapkan generasi Saka Kencana bisa menjadi generasi berkualitas di masa depan,” jelasnya. BKKBN Provinsi Bengkulu sebagai wakil pemerintah yang bertanggung jawab menjalankan program PKBR (Penyiapan Kehidupan Berkeluarga bagi Remaja) yang memfasilitasi remaja agar belajar memahami perilaku hidup sehat dan berakhlak untuk mencapai ketahanan remaja sebagai dasar mewujudkan Generasi Berencana (GenRe). “Sudah menjadi tugas kami untuk mengedukasi para remaja untuk berprilaku baik dan mewujudkan ketahanan remaja untuk generasi berencana yang cerah,” tambahnya. Untuk menjalankan program tersebut, lanjut dia, memerlukan strategi dan cara-cara yang harus ditempuh. Program ini juga memerlukan kontribusi dari berbagai pihak. “Kami memerlukan keterlibatan dari berbagai pihak sebagai pendukung dan membantu kami dalam mengedukasi para remaja agar berprilaku baik sesuai koridornya,” lanjutnya. Program GenRe ini sangat penting guna menciptakan generasi Indonesia khususnya di Provinsi Bengkulu yang memiliki masa depan cerah dengan perencanaan yang matang sejak dini. “Kita harapkan program GenRe ini akan mampu menghasilkan penerus bangsa yang berakhlak dan berprilaku baik, guna menciptakan masa depan bangsa khusunya Provinsi Bengkulu yang gemilang,” pungkasnya. Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ Ular Piton 6 Meter Masuk Rumah Warga, Damkar Bantu Evakuasi Pj Walikota Bengkulu Hadiri Ramah Tamah dan Pisah Sambut di Balai Raya Semarak BPN Kota Bengkulu: Tidak Usah Ragu, Sertifikat Tanah Elektronik Dijamin Lebih Aman 50 Anak Didik di LPKA Menerima e-KTP dan KIA Pj Walikota Bengkulu Ajak Masyarakat Sukseskan Pekan Imunisasi Nasional Polio BPBD Susun Strategi Pasca Bencana di Kota Bengkulu Ular Piton 6 Meter Masuk Rumah Warga, Damkar Bantu Evakuasi Pj Walikota Bengkulu Hadiri Ramah Tamah dan Pisah Sambut di Balai Raya Semarak BPN Kota Bengkulu: Tidak Usah Ragu, Sertifikat Tanah Elektronik Dijamin Lebih Aman 50 Anak Didik di LPKA Menerima e-KTP dan KIA Pj Walikota Bengkulu Ajak Masyarakat Sukseskan Pekan Imunisasi Nasional Polio BPBD Susun Strategi Pasca Bencana di Kota Bengkulu