Logo

Pemuda Muhammadiyah Siap Sukseskan Pilwakot Damai

Pemuda Muhammadiyah Siap Sukseskan Pilwakot Damai

KOTA BENGKULU- Dalam memperingati hari ulang tahun Pemuda Muhammadiyah ke-86, Pemuda Muhammadiyah dan Kader Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah (KOKAM) se-provinsi Bengkulu mengelar apel kebangsaan sekaligus Deklarasi Pilwakot Bengkulu 2018 Damai.

“Kami Pemuda Muhammadiyah mendukung dan akan menyukseskan pelaksanaan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu 2018 dengan semangat persatuan dan persaudaraan, menciptakan Pilwakot Bengkulu yang aman, tertib, dan damai demi terwujudnya Bengkulu yang beradap dan berkemajuan dalam bingkai persatuan dan kesatuan demi terpeliharanya keutuhan NKRI,” ujar Ketua KPU Bengkulu saat membacakan Deklarasi Pilwakot Damai 2018, Sabtu (12/5/2018).

Disamping itu, Ketua Bidang Hukum Dan HAM PP Pemuda Muhammadiyah
Rahmad Andi Wijaya menegaskan Pelaksanaan Pilwakot Bengkulu 2018 nantinya tentu keberadaan KOKAM harus nyata.

“Iya kokam harus memberikan dampak positif bagi kelancaran pesta Demokrasi memilih pemimpin terbaik Bengkulu lima tahun kedepan,” pungkasnya.

Selain itu, kata Andi, landasan KOKAM sebagai langkah kesiapsiagaan yakni menjaga NKRI dan menjaga Ukhuwah Islamiyah. Dimana KOKAM harus menjadi yang terdepan menjalankan tupoksinya dengan koridor 2 landasan tersebut.

“Keberadaan Kokam ini ditungu-tunggu pemuda Muhammadiyah seluruh Indonesia,” jelasnya.

Kegiatan diakhiri dengan penandatanganan Deklarasi Pilwakot Bengkulu 2018 Damai dan pelepasan balon bertuliskan Milad Pemuda Muhammadiyah Wilayah Bengkulu ke-86.