Pembobol Bank di Bengkulu Gunakan Identitas Nasabah, Polisi Selidiki Keterlibatan Orang Dalam Tujuh tersangka yang diamankan Polda Bengkulu. Foto, BN Terbit : Februari 22, 2022 - Penulis : Alwin Feraro - Kategori : Hukum BENGKULU – Polda Bengkulu berhasil menggagalkan upaya pembobolan rekening nasabah Bank BRI. Aksi ini dilakukan saat tersangka BP tengah beroperasi di Bank BRI KCP Panorama, Kota Bengkulu, Selasa (15/02/2022). Direktur Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Bengkulu Kombes Pol Teddy Suhendyawan Syarif mengatakan, tersangka beroperasi dengan cara memalsukan identitas nasabah. “Pelaku menuju ke meja Costumer Service (CS) dengan tujuan membuat kartu ATM dengan alasan kartu ATM yang lama tertelan,” katanya, Selasa (22/02/2022). Teddy menambahkan, tersangka BP dan enam orang lainnya yang ditangkap memalsukan buku rekening dengan data nasabah bank. Dengan cara ini, para tersangka berhasil membobol sejumlah bank dengan total kerugian mencapai Rp. 2,9 miliar. “Dari ungkap kasus ini kita berhasil mengamankan tujuh orang. Di Semarang berhasil menangkap enam orang dengan berbagai bank cabang di Semarang, sekitar enam bank,” sambung Teddy. Saat ini polisi tengah melakukan pendalaman untuk mengetahui adanya keterlibatan internal bank dalam meperoleh data nasabah. “Data ini yang mereka manfaatkan. Tentu seperti yang sudah saya katakan, apakah ada internal di dalam bank yang terlibat atau tidak. Nanti akan kita kembangkan sampai ke sana,” demikian Teddy. Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ Mantan Asisten 1 Pemkot Bengkulu Turut Diperiksa Kejati Terkait Perkara Mega Mall Kemenkumham Raih Dua Penghargaan Terkait Kinerja Pelayanan Publik Oknum Ngaku PNS Kejari Bengkulu Ancam Warga, Sebut Akan Rusak Tanaman dan Bawa Paksa Suami Dirjen HAM Tekankan Peranan Satpol PP dalam Menjaga Keamanan dan Ketertiban Daerah Silmy Karim: Operasi Jagratara, Komitmen Imigrasi Pastikan WNA Patuhi Aturan Rancangan Undang-Undang Tentang Perubahan Ketiga Atas Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2016 Tentang Paten Disahkan Mantan Asisten 1 Pemkot Bengkulu Turut Diperiksa Kejati Terkait Perkara Mega Mall Kemenkumham Raih Dua Penghargaan Terkait Kinerja Pelayanan Publik Oknum Ngaku PNS Kejari Bengkulu Ancam Warga, Sebut Akan Rusak Tanaman dan Bawa Paksa Suami Dirjen HAM Tekankan Peranan Satpol PP dalam Menjaga Keamanan dan Ketertiban Daerah Silmy Karim: Operasi Jagratara, Komitmen Imigrasi Pastikan WNA Patuhi Aturan Rancangan Undang-Undang Tentang Perubahan Ketiga Atas Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2016 Tentang Paten Disahkan