Lawan-lawan Berat Garuda Pertiwi di Piala Asia 2022, Ada yang Pernah Bantai Indonesia Timnas wanita Indonesia lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2022. (Dok. PSSI) Terbit : Januari 20, 2022 - Penulis : Alwin Feraro - Kategori : bola, Olahraga BENGKULU – Timnas Wanita Indonesia akan memulai laga fase grup Piala Asia Putri 2022 melawan tim tangguh Australia di Mumbai Football Area, Mumbai, India, Kamis (20/01/2022). Australia merupakan lawan tanggung bagi Garuda Pertiwi. Pada Piala AFC 2015 Vietnam, tim berjuluk The Matildas itu pernah membantai Indonesia dengan skor telak 7-0 tanpa balas. Tim dari benua hijau itu juga berhasil menduduki posisi runer up pada Piala AFC 2018 setelah ditaklukkan timnas wanita Jepang di partai final. Catatan ini tentu menjadi motivasi tersendiri bagi timnas wanita Indonesia. Dilansir dari detik.com, Pelatih Timnas Wanita Rudy Eka Priyambada mengatakan, timnas fokus menghadapi laga pertama ini dengan penuh percaya diri. “Tak ada istilah tak mungkin, kami fokus untuk laga pertama. Setelah itu kami akan menghadapi Thailand dan Filipina. Kami tetap percaya diri, sebab seperti saya bilang impossible is nothing,” katanya. Pada Piala Asia kali ini, Timnas Wanita Indonesia bergabung dalam Grup B Piala Asia Putri 2022 bersama dengan Australia, Thailand, dan Filipina. Di grup ini, Indonesia menjadi tim dengan peringkat paling rendah diantara tiga tim lainnya. Berdasarkan Daftar Ranking FIFA Jelang Piala Asia Wanita 2022, Indonesia berada di peringkat ke 94. Peringkat ini bahkan berada jauh di bawah Filipina di pringkat 64. Posisi teratas adalah timnas wanita Australia di pringkat 11 dan Thailand di peringkat ke 38. Pada pertandingan ke dua Indonesia akan bersua Thailand di SY Patil Stadium, Navi Mumbai, lalu menghadapi Filipina pada 27 Januari 2022 di Shiv Chhatrapati Sports Complex, Pune, India. Nama * Email * Komentar * Kirim Komentar Δ Event Pancasila Run Day 2024 di Bengkulu Ricuh, Penyebabnya Hadiah yang Didapat Tak Sesuai Ekspetasi Habib Maulana Inzaghi, Bintang Muda Bengkulu Siap Tampil di EPA Liga 1 U-16 bersama PSM Makassar Hilgers dan Reijners Resmi Jadi WNI, Timnas Semakin Kuat di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Gubernur Rohidin Dukung Pertumbuhan Billiard di Bengkulu Abid Kusuma Hafidz Wardana, Bintang Muda dari Bengkulu Selatan Lolos ke Madura United Meri Apriani, Honorer Satpol PP Bengkulu di Event Sepak Bola Nasional Event Pancasila Run Day 2024 di Bengkulu Ricuh, Penyebabnya Hadiah yang Didapat Tak Sesuai Ekspetasi Habib Maulana Inzaghi, Bintang Muda Bengkulu Siap Tampil di EPA Liga 1 U-16 bersama PSM Makassar Hilgers dan Reijners Resmi Jadi WNI, Timnas Semakin Kuat di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Gubernur Rohidin Dukung Pertumbuhan Billiard di Bengkulu Abid Kusuma Hafidz Wardana, Bintang Muda dari Bengkulu Selatan Lolos ke Madura United Meri Apriani, Honorer Satpol PP Bengkulu di Event Sepak Bola Nasional