Bengkulu News #KitoNian

Jembatan Penghubung Terancam Terjun ke Sungai

Kondisi jembatan penghubung antar Desa Talang Ulu Kecamatan Lebong Kabupaten Lebong

LEBONG, bengkulunews.co.id – Kondisi jembatan penghubung antar Desa Talang Ulu Kecamatan Lebong Kabupaten Lebong, menuju areal perkebunan dan persawahan, memprihatinkan.

Jembatan gantung, dengan panjang sekira 10 meter dan lebar sekira 1,5 meter itu mulai rapuh. Hal ini ditandai dengan bagian tali sling dibagian jembatan mulai putus. Sehingga bangunan jembatan itu terancam terjun ke aliran sungai Air Aman III.

Disampaikan Kepala Urusan (Kaur) Keuangan Desa Talang Ulu, Marwan Jaya mengungkapkan, jembatan gantung Air Amen 3 Desa Talang Ulu itu sudah dibangun sejak tahun 2013.

”Serat tali sling yang menyangga badan jembatan tampak sudah mulai putus satu-persatu,” kata Marwan.

Marwan menjelaskan, jembatan tersebut merupakan jalan satu-satunya untuk menuju ke areal perkebunan dan persawahan warga setempat.

”Ada dua jembatan penghubung. Keduanya sudah tidak bisa digunakan lagi. Kemudian jembatan ini pun dibangun dan menjadi satu-satunya akses penghubung,” jelas Marwan.

Sebelumnya, kata dia, perangkat desa sempat mengusulkan perbaikan jembatan, ke Dinas Pekerjaan Uumum Penataan Ruang dan Perhubungan Kabupaten Lebong, dalam Musrenbang.

”Sudah kita ajukan. namun belum ada realisasi perbaikan,” pungkas Marwan.

Baca Juga
Tinggalkan komen