Logo

Gedung Sekretariat DPRD Kota Bengkulu Hangus, Diduga Karena Bakar Sampah

KOTA BENGKULU – Gedung Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu terbakar, Kamis (16/12/2021) sekira pukul 05.00 wib. Belum diketahui pasti penyebab kejadian tersebut.

Api terlihat membumbung di sebelah kiri gedung bagian belakang sekretariat yang berdempetan dengan kantin. Akibatnya, kantin yang terbuat dari material mudah terbakar tersebut ludes.

Saksi mata mengatakan, api diduga berasal dari aktivitas bakar sampah yang dilakukan pemilik kantin. Api cepat membesar karena sampah plastik dan menyambar bagiangedung yang berisi arsip.

“(Api) dari samping dari belakang kantin, karena sampah di belakang kantin itu kan banyak plastik. Jadi (Api) langsung naik karena kantin juga dari bambu dan kayu, dan ruangan di samping kantin banyak kertas,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bengkulu, Yuliansyah mengatakan, proses pemadaman api sempat terhambat karna lalulintas yang padat saat jam pulang kerja. Api berhasil dipadamkan satu jam kemudian dengan mengerahkan 14 unit mobil pemadam.

“Ya, sekitar jam 5 kita dapat laporan dari masyarakat bahwa kantor DPRD kebakaran, disana kita sudah luncurkan pos terdekat. Tetapi karena ini jam orang pulang kantor atau pulang kerja, jadi perjalanan kita menuju ke sini agak terhambat dan sedikit macet. Tapi, alhamdulillah api dapat di padamkan,” katanya.

Ia menambahkan, hanya satu ruangan sekretariat yang terbakar sedangkan ruangan lainnya masih dalam kondisi aman.

“Satu ruangan di bawah terbakar, yang atas aman, ruang lainnya juga masih aman,” terangnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun petugas belum bisa memastikan kerugian dan penyebab kebakaran.

“Belum bisa diduga, karena dari kantin juga sudah posisi terbakar dan api sudah besar. Untuk masalah berkas atau map diruangan yang terbakar tak bisa diselamtakan, kalau pun selamat pasti sudah basah,” pungkasnya. (red)