Bengkulu News

Final Voli Pantai Tingkat Pelajar, Tanah Datar Sumbar dan SMKO Juara

BENGKULU - Babak final kejuaraan Voli Pantai tingkat pelajar se Sumatera digelar di sport center Pantai Panjang, Kota Bengkulu, Jumat (30/11). Babak penentuan juara ini diisi oleh tim tangguh yang berhasil lolos mengalahkan pesaingnya pada babak semifinal, Kamis (29/11). [caption id="attachment_31696" align="aligncenter" width="800"] Tim putri voli pantai tingkat pelajar[/caption] Dari tim putra, Tim Tanah Datar Sumatera Barat berhadapan dengan tim asal Kabupaten Bengkulu Tengah. Sedangkan dari tim putri bentrokan tim tuan rumah tak dapat dihindari setelah SMKO 1 dan Bengkulu 1 keluar sebagai pemenang setelah bertarung melawan Kota Bengkulu 2 dan Caroline Linggau Sumatera Selatan. Setelah pertarungan yang cukup sengit, dari tim putra memunculkan nama Tim Tanah Datar Sumatera Barat sedangkan dari tim putri, SMKO 1 sukses menumbangkan Bengkulu 1 untuk didapuk sebagai juara. Kedua tim ini layak menerima hadiah Rp. 7 juta rupiah. Lebih lengkap, berikut daftar para juara Juara 1 Putra : Tanah Datar Sumbar Juara 1 Putri : SKO 1 Total Hadiah 7 juta. Juara II Putra : Bengkulu Tengah 1 Juara II Putri : Kota 1 Total Hadiah 6 juta. Juara III Putra : SKO 1 Juara III Putri : Caroline Lubuk Linggau Total Hadiah 4,5 juta Juara 4 Putra : Bengkulu Utara1 Juara 4 Putri : Kota 2 Total Hadiah : 2,750 Juta Juara 5 Putra : Bengkulu Tengah 2 Juara 5 Putri : Lebong Total Hadiah 2,5 juta. Juara 6 Putra : Kepahyang 2 Juara 6 Putri : Siak Riau (Jambi) Total Hadiah : 2,250 juta. [caption id="attachment_31698" align="aligncenter" width="800"] Tim putri voli pantai tingkat pelajar[/caption] Sebelumnya, kejuaraan bola voli diikuti peserta dari Provinsi Sumatera Selatan, Lampung, Riau, Sumatera Barat dan Provinsi Bengkulu. Event olahraga tradisional dan voli pantai tingkat pelajar ini akan dilaksanakan selama empat hari hingga 30 November mendatang. Peserta yang berhasil keluar sebagai pemenang akan diberikan trofi hingga uang pembinaan yang mencapai Rp. 50 juta rupiah. Adv [gallery ids="31699,31700,31701,31702,31703,31704"]