Bengkulu #KitoNian

Di Lebong, Gubernur Rohidin Imbau Pedagang Patuhi Protokol Kesehatan

Lebong – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengajak pedagang Pasar Tradisional Muara Aman, Kabupaten Lebong mematuhi protokol kesehatan.

Dia mengingatkan pentingnya
physical distancing (jaga jarak) di lingkungan pasar. Pasalnya, virus Corona atau Covid-19 ini menular antar manusia.

“Musibah global ini pasti berakhir jika kita bersama-sama melawannya dengan tetap mematuhi imbauan pemerintah,” imbuh Gubernur saat mengunjungi Pasar Tradisional Muara Aman, Kamis (7/5/20).

Tak hanya mengingatkan, dalam kunjungannya itu, gubernur juga membagikan masker gratis sekaligus memborong jualan pedagang di pasar tersebut.

Alasanya memborong dagangan para pedagang agar roda ekonomi masyarakat tetap berputar. Sebab daya beli masyarakat akibat dampak Virus Corona atau Covid-19 hampir terjun bebas.

“Dampak ekonominya jelas terasa tak mengenal siapa, berdagang apa. Maka ini kita lakukan sebagai stimulus agar pedagang tetap bersemangat dan tak patah arang,” pungkas Rohidin.

Dia mengatakan bahwa perlambatan aktivitas ekonomi (supply and demand) masyarakat harus disiasati bersama-sama agar geliat ekonomi di daerah terus berputar.

Untuk ketahui, Jualan pedagang seperti sayuran, ayam dan ikan yang diborong akan dibagikan kepada warga Lebong yang terdampak pandemi Covid-19.(rls/red)

Baca Juga
Tinggalkan komen