Logo

Tokoh Presidium Ini Komen Soal Sosok Bupati Benteng Kedepan

Tokoh Presidium Ini Komen Soal Sosok Bupati Benteng Kedepan

 

bengkulunews.co.id  – Salah seorang tokoh Presidium Pemekaran Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), H. Sadikin menilai momentum Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) harus dimanfaatkan secara baik oleh masyarakat Benteng dalam memilih pemimpin untuk masa lima tahun mendatang.

Ia menilai, sebagai kabupaten baru, daerah Benteng butuh pemimpin yang dinilai layak membangun Benteng. Salah satunya menurut Sadikin yakni M Sabri, S.Sos, MM yang saat ini berpasangan dengan Naspian.

Ia menilai Sabri merupakan salah seorang putera daerah yang dianggap mampu untuk membangun Benteng.

‘’Meneruskan perjuangan dari presidium, Benteng membutuhkan pemimpin yang layak. Sehingga kedepan Benteng menjadi daerah yang pesat maju dalam berbagai bidang. Salah seorang dari putera daerah yang dinilai mempuni yakni Sabri,’’ ujar Sadikin.

Sadikin mengatakan Sabri sebagai sosok yang murah bergaul kepada masyarakat. Selain itu kerap memberikan bantuan. Khusus bagi masyarakat kurang mampu.

‘’Sabri orang yang mudah bergaul dan bersosialisasi sesama warga di Benteng. Memang seharusnya pemimpin mesti mendengar secara langsung keluhan yang ada pada masyarakat. Kemudian memperjuangkannya di pemerintahan,’’ demikian Sadikin.(121)