Logo

Tanggapan Fraksi Terhadap Jawaban Gubernur Atas Rapeda Keolahragaan

BENGKULU – Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu menggelar Paripurna tanggapan fraksi terhadap jawaban gubernur atas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penyelenggaraan Keolahragaan, Senin (21/02/2022).

Anggota Fraksi PDIP, Edwar Samsi mengatakan, melalui raperda ini DPRD ingin memberi jaminan agar atlet yang dipakai untuk membela Bengkulu bukan atlet luar daerah.

“Masukan kita sebagai jaminan agar pemerintah daerah ini mengutamakan atlet daerah artinya diorbitkan menjadi berprestasi bukan atlet dari luar daerah mengatas namakan provinsi yang selama ini seperti itu ,” ucap Edward pada Bengkulunews.co.id.

Ia berharap kedepannya yang mewakili Provinsi ialah atlet putra-putra daerah asli.

“Harapan kita ini atlit daerah agar kedepannya adalah atlit putra-putra daerah asli,” katanya.

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah menjamin adanya anggaran untuk kegiatan tersebut. Baginya pemerintah tidak boleh setengah-setengah dalam hal itu.

“Yang kedua kita menjamin ada anggaran untuk mensuport kegiatan tersebut dan jangan setengah-setengah pemerintah itu,” demikian Edward. (Adv)