Logo

Rotasi Lagi, Pemkot Lantik 56 Pejabat Eselon IV

Bengkulu – Rotasi (Mutasi) pejabat kembali dilakukan oleh Pemerintah Daerah Kota Bengkulu. Sebanyak 56 pejabat eselon IV dilantik dan melakukan pengambilan sumpah oleh Asisten II, Zuliati di ruang Hidayah Kantor Walikota Bengkulu.

Mutasi dilakukan Berdasarkan Surat Keputusan Walikota Bengkulu Nomor : SK.821.24.484 tanggal 8 Oktober 2019. Rincian pejabat eselon IV, yakni 16 Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD), 15 Kepala Seksi, 2 Kepala Kelurahan, 6 Pelaksana, 13 Kepala Sub Bagian, 3 Sekretaris Kelurahan di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu dan 1 proses pindah ke Pemerintah Provinsi.

Pada kesempatan tersebut, Zuliyati mengucapkan selamat kepada para penjabat yang baru saja dilantik. Dirinya berharap dengan jabatan yang baru dapat menjadikan penyemangat untuk lebih giat bekerja dan melayani masyarakat.

“Mutasi jabatan adalah merupakan hal yang biasa dalam suatu pemerintahan karena ini merupakan sebuah tuntutan dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Dikatakannya, bagi pejabat yang baru dilantik bisa semakin termotivasi dan bersemangat tinggi untuk senantiasa bekerja dan mengabdikan diri sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang menjadi tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara dan abdi masyarakat.

“Saya berharap bagi para penjabat yang baru saja dilantik, memiliki wawasan yang luas, kemamlpuan dan siap membantu pimpinan dalam merumuskan serta melaksanakan kebijakan yang diberikan. Jabatan ini merupakan sebuah amanah yang harus disyukuri, dijaga, dan dipertanggungjawabkan,” tegas Zuliati.

Penulis : Yudi Arisandi