Logo

KPU Kota Bengkulu Evaluasi Tahapan Pemilu 2024

BENGKULU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bengkulu lakukan Rapat Koordinasi Evaluasi Penyusunan Laporan Tahapan Pemilihan Umum Tahun 2024, di Grage Hotel Bengkulu, Kamis (04/04/2024)

Evaluasi tersebut dihadiri berbagai macam stakeholder mulai dari pemerintah dan ormas.

Ketua KPU Kota Bengkulu, Rayendra Pirasad mengatakan, evaluasi yang dilakukan berfokus pada proses tahapan pemilu pada 2024 kemarin.

“Kita KPU kota Bengkulu melaksanakan evaluasi berkaitan dengan tahapan pemilu,” ucap Rayendra pada bengkulunews.co.id, Kamis (04/04/2024)

Rayendra juga menerima masukan dan saran dari berbagai macam stakeholder. Mulai dari Bawaslu, Kepolisian, TNI, dan juga Tim ad hoc.

“Teman-teman stakeholder sudah memberikan pengalamannya dan masukan untuk perbaikan pemilu kedepan,” ungkap Rayendra

Rayendra menegaskan, pada perinsipnya, pemilihan umum berjalan baik dan aman, memang masih terdapat kekurangan akan tetapi sudah ada dan dapat terselesaikan sesuai dengan aturan yang berlaku

Adapun poin yang menjadi pembahasan dalam evaluasi tersebut sebagai berikut:

1. Daerah Pemilihan
2. Pemutakhiran Data Pemilu
3. Kegiatan sosialisasi
4. Pencalonan rekap daftar calon sementara
5. Pencalonan rekap Tetap
6. Badan adhoc
7. Jenis logistik pemilu 2024
8. Alur pendistribusian logistik
9. Rincian TPS dan jenis pemilihan pelaksanaan PSU