Logo

KKT Gelar Doa Selamatan Sebelum Pembukaan Tabot

bengkulunews.co.id– Kerukunan Keluarga Tabot (KKT) menggelar doa keselamatan di rumah imam KKT yang beralamat di jl letkol sentosa kel. Pasar melintang kec. Muara bangkahulu kota bengkulu sabtu sore (01/10).

Acara ini hanya dihadiri oleh keluarga tabot (KKT), Imam kerukunan keluarga tabot (KKT) safril, dalam kata sambutannya mengatakan acara doa selamatan ini di laksanakan untuk meminta keselamatan kepada yang maha kuasa.

“acara ini kita selenggarakan dengan tujuan meminta keselamatan kepada yang maha kuasa terutama 10 hari bulan muharam (selama tabot berlangsung) dan juga minta dijauhkan dari gangguan jahat baik dari laut maupun gunung hingga bisa bertemu lagi dengan tabot tahun depan”katanya

Sebelum acara di mulai sambil menunggu sesepuh KKT datang keluarga KKT melakukan latihan Dol untuk acara pembukaan tabot di balai adat nanti malam di depan rumah imam KKT, hal ini tentu menarik perhatian warga maupun pengguna jalan yang melintas. Tidak tanggung-tanggu ada 12 Dol dan 3 tassa yang digunakan sehingga selain menghasilkan suara yang enak didengar juga menimbulkan suara yang cukup keras. (hjl)